Diskusi COVID-19 #2
- Oleh Angger Bagus Utama
- Thursday 16/07/2020
- Kelompok 303, Kelompok, Kelompok
Pertemuan kali ini merupakan pertemuan lanjutan dari Diskusi COVID-19 #1. Pertemuan kali ini membahas tentang isolasi dan karantina mandiri. Materi ini perlu saya sampaikan mengingat pentingnya melakukan protokol kesehatan untuk mengurangi peyebaran COVID-19. Masyarakat terlihat kurang peduli dengan kesehatan tubuh individu dan anggiota keluarga lainnya. Ini terlihat dari pertanyaan yang menyebut bahwa salah satu warga masih tidak melakukan karantina mandiri selama 14 hari yang mana warga tersebut telah bepergian dari luar kota. Ini tentu sangat meresahkan warga ketika dia masih bepergian sana sini tanpa melakukan karantina mandiri setelah samapi dari luar kota.
Diskusi kali ini berjalan cukup baik, 5 dari 6 orang hadir, dan masyarakat lebih memiliki pertanyaan seiring berjalannya waktu. Ini menandakan masyarakat mulai sadar bahwa penting sekali menerapkan PHBS di lingkungan keluarga terutama. Respon juga cukup cepat, dan masyarakat mampu menjawab pertanyaan saya yang mana saya meminta masyarakat mengingat pembahasan pada pertemuan sebelumnya. Jawaban masyarakat cukup beragam dan ini sudah memenuhi ekspektasi saya. Ini terlihat bahwa masyarakat memahami dan memperhatikan materi yang telah disampaikan.
Catatan:
- Screenshots yang tercantum pada Foto Kegiatan merupakan sampel dari setiap inti kegiatan.
- Seluruh lampiran kegiatan pada pertemuan hari ini bisa di klik DISINI