Evaluasi kegiatan KMbD Undiksha 2020

    Evaluasi kegiatan KMbD Undiksha 2020 merupakan kegiatan terakhir serangkain dengan KMbD setelah dilaksanakannya 5 kali sosialisasi mengenai seputaran Coronavirus dan cara pencegahannya. Putra (2020) menyatakan bahwa evaluasi adalah proses identifikasi untuk mengukur/menilai apakah sebuah kegiatan atau program dilaksanakan sesuai perencanaan dan berhasil mencapai tujuan atau tidak. Dalam kegiatan KMbD ini, evaluasi juga sangat diperlukan untuk mengetahui pemahaman masyarakat sasaran setelah diadakannya sosialisasi tentang Coronavirus.

    Evaluasi kegiatan KMbD dirancang mulai dari tanggal 30-31 Juli 2020 dan dilaksanakan secara daring dengan membagikan link google formulir di whatsapp group yang berisi 5 pertanyaan dengan 4 pilihan ganda serta satu pertanyaan terkait pesan dan kesan masyarakat sasaran selama mengikuti kegiatan KMbD Undiksha 2020. Mahasiswa mengharapkan dengan adanya kegiatan evaluasi ini, mahasiswa dapat menjadikannya sebagai salah satu tolak ukur atau acuan untuk lebih baik kedepannya dalam melaksanakan suatu kegiatan karena tidak ada seseorang yang akan menjadi lebih baik tanpa kritik dan saran dari orang lain. 

    Masyarakat sasaran sangat merespon baik kegiatan evaluasi ini, hal tersebut dapat dilihat dari jawaban-jawaban yang diberikan masyarakat pada pertanyaan  yang tercantum pada google formulir yang sudah diberikan. Masyarakat juga memberikan pesan dan kesan yang sangat baik serta berharap kegiatan seperti ini bisa dilakukan lagi pada kegiatan yang lain. Karena kegiatan seperti ini sangat membantu mereka untuk memahami lebih jelas terkait suatu informasi dan tidak hanya mendengarkan informasi dari orang lain yang belum mereka mengetahui kebenarannya. 

Berikut di bawah ini link google formulir sebagai bahan evaluasi dalam kegiatan KMbD yang dibagikan kepada msyarakat sasaran 

https://forms.gle/PWrZDoT7Fyv313Vc8