Finalisasi Blog

Pada tanggal 2 Agustus 2020 merupakan minggu terakhir pelaksanaan KKN Mandiri berbasis Daring (KMbD). Kegiatan yang dilakukan pada minggu keempat tersebut ialah dengan melakukan evaluasi terhadap perkembangan pendapatan para masyarakat sasaran setelah adanya pelatihan yang diberikan. Masyarakat sasaran menuturkan adanya perkembangan yang terjadi pada pendapatan mereka setelah mengikuti pelatihan yang telah diberikan, mereka memberi tanggapan yang positif terkait dengan materi yang telah diberikan. Selama pelatihan, masyarakat sasaran mendapatkan ilmu baru yang dapat mereka gunakan dalam membantu mereka mendapatkan pendapatan lebih melalui pemasaran produk dan jasa menggunakan media sosial berupa Facebook. Masyarakat sasaran masih banyak yang menggunakan Facebook hanya untuk sarana hiburan saja dan belum memanfaatkan sosial media untuk melakukan kegiatan jual-beli, sehingga mereka agak ragu saat pertama kali mengunggah produk dan jasa mereka. Namun setelah adanya pelatihan yang diberikan, mereka mendapatkan respon positif dari teman-teman di akun Facebook masing-masing, sehingga pendapatan mereka bertambah meskipun di tengah pandemi seperti saat ini. Saya memberikan materi menggunakan video yang bersumber dari salah satu aplikasi yang bernama TikTok. Dalam video tersebut bersifat informatif sehingga mudah dipahami oleh masyarakat sasaran. Masyarakat sasaran hanya perlu membuka video yang telah saya unduh, tanpa harus mengunduh aplikasi TikTok untuk melihat video yang saya jadikan referensi untuk materi yang akan diberikan. Kendala yang dihadapi ketika melakukan pelatihan ialah masih adanya keterlambatan respon dari masyarakat sasaran setelah pemberian materi, sehingga pada saat melakukan promosi, masih ada masyarakat sasaran yang baru sedikit merasakan adanya peningkatan pendapatan. Meskipun demikian, respon dari teman-teman Facebook mereka baik.

Tautan referensi :

https://vt.tiktok.com/yUc8V8/

https://vt.tiktok.com/yUG7bk/

https://vt.tiktok.com/yUgpEG/

https://vt.tiktok.com/yUXNfk/