Hari Keempat KKN di Desa Lumbung Kauh
- Oleh Riska Oktavia Salsabila
- Friday 08/07/2022
- LUMBUNG KAUH, SELEMADEG BARAT, Kabupaten Tabanan
Setelah kegiatan piket untuk menyiapkan makanan, kami membagi peserta KKN Desa Lumbung Kauh menjadi dua untuk melakukan kegiatan yang berbeda. Empat anggota untuk menghadiri kegiatan posyandu lansia di Banjar Dauh Siyong dan Sepuluh anggota untuk mengunjungi santika madu kelo kelo. Anggota yang menghadiri kegiatan posyandu lansia berkegiatan menanyakan apa saja aktivitas yang dilaksanakan oleh Ibu-Ibu PKK di Banjar Dauh Siyong selama posyandu. Selain itu anggota juga menghadiri acara pelepasan di Gedung kesenian Tabanan dan anggota yang bertugas menghadiri Santika Madu Kelo Kelo berkegiatan membantu pemasaran Produk Madu Kelo Kelo dengan membuatkan Akun Shopee dan Instagram. Dan pada saat sore harinya kami melakukan latihan senam untuk persiapan Proker kami yaitu GOSEMI. Aktivitas terakhir yaitu sehabis persembahyangan dan makan bersama kami melakukan evaluasi proker untuk hari selanjutnya. Selain kegiatan tersebut, ada dua rekan kami yang menghadiri pelepasan untuk mahasiswa KKN.