Hari Pertama: Pembersihan Posko KKN dan Mepiuning
- Oleh Putu Larasshanti
- Friday 08/07/2022
- ANTAP, SELEMADEG, Kabupaten Tabanan
Pada Selasa, 5 Juli 2022, kelompok KKN Desa Antap melakukan kegiatan persembahyangan di kantor kepala desa didampinggi oleh kepala desa sekaligus penyambutan dari Desa Antap pada mahasiswa KKN Undiksha.
Di siang hari kami melakukan pembersihan posko untuk menjaga kebersihan posko dan kenyaman saat kami tinggal, pembersihan dilakukan dari kamar tidur, halaman depan dan toilet. Hal ini kami lakukan bersama-sama.
Di sore hari kami melakukan pembersihan di balai desa wilayah Banjar Antap Kaja, membersihkan lantai dan halaman serta merapikan karpet-karpet yang belum rapi.
Di malam hari kami melakukan persembhayangan sekaligus melakukan piuning yang didampingi oleh pemangku bersama kelian Desa Antap Kaja.
Persembahyangan dilakukan bersama-sama, bagi yang berbeda agama dianjurkan untuk melakukan doa mandiri (sendiri-sendiri).