Implementasi Teknik Pengajaran yang Efektif dan Atraktif oleh Orang Tua sebagai Masyarakat Sasaran

    Setelah memberikan materi dan diskusi umum terkait Teknik Pengajaran yang Efektif dan Atraktif  pada 11 Juli 2021 kepada masyarakat sasaran, kegiatan selanjutnya yang dilakukan adalah implementasi langsung oleh masyarakat sasaran terkait Teknik Pengajaran yang Efektif dan Atraktif dengan tujuan untuk meningkatkan minat belajar anak dalam pembelajaran daring. Pelaksanaan implementasi ini dilakukan mulai tanggal 17-31 Juli 2021 (tidak termasuk hari minggu dan hari raya Idul Adha), tepat satu hari setelah pemberian materi ke-2 dan ke-3. Pelaksanaan implementasi ini dilakukan selama 12 hari, dimana 6 hari implementasi teknik pengajaran yang efektif dan atraktif pada tema I subtema I dan 6 hari implementasi teknik pengajaran yang efektif dan atraktif pada tema I subtema II. Dalam pelaksanaan implementasi telah dimonitoring dan dievaluasi oleh saya sebagai penggagas program kerja pada:

  • 18 Juli 2021 (Monitoring I pada subtema I)
  • 23 Juli 2021 (Monitoring II pada subtema I)
  • 25 Juli 2021 (Evaluasi Implementasi pada subtema I)
  • 28 Juli 2021 (Monitoring I pada subtema II)
  • 30 Juli 2021 (Monitoring II pada subtema II)
  • 31 Juli 2021 (Evaluasi Implementasi pada subtema II)

    Pada pelaksanaan implementasi teknik pengajaran yang efektif dan atraktif menitikberatkan pada penilaian secara mandiri oleh orang tua terhadap aktivitas belajar yang dilakukan bersama anak meliputi:

  • Memberikan tayangan pembelajaran di YouTube
  • Merangkum materi pembelajaran dan dikemas dalam bentuk yang menarik (poster atau lainnya)
  • Melakukan kuis melalui media online
  • Melakukan pembelajaran langsung dengan menyesuaikan pada materi anak menggunakan media daring atau luring

    Esensi selanjutnya dari implementasi ini, yaitu untuk meningkatkan minat belajar anak, dengan poin penilaian meliputi:

  • Anak berminat mengikuti pembelajaran dengan waktu 3x90 menit
  • Anak berminat mengikuti instruksi pada modul pembelajaran siswa (Literasi dan Numerasi)
  • Anak berminat untuk mengeksplorasi materi di media lain (YouTube)
  • Nilai Kuis

    Setelah dilakukan implementasi selama 12 hari dengan didampingi langsung oleh saya pada kegiatan monitoring dan evaluasi, didapatkan beberapa hasil. Pada implementasi teknik pengajaran efektif dan atraktif di tema I subtema I terlihat masih ada beberapa orang tua yang kurang dapat mengimplementasikan secara maksimal teknik pengajaran yang efektif dan atraktif, terutama di rentang hari ke-1 sampai hari ke-3. Dimana, kesulitan yang sering dialami, yaitu membuat rangkuman materi mind mapping karena mereka harus membaca materi terlebih dahulu dan membuat rangkuman yang menarik. Pada rentang waktu tema I subtema I, minat belajar cenderung positif, karena pada minggu tersebut merupakan minggu pertama anak memasuki jenjang sekolah dasar, sehingga euphoria belajar masih terjaga dengan baik, hal ini tentunya juga didukung oleh teknik pendampingan yang baik oleh orang tua.

    Implementasi teknik pengajaran yang efektif dan atraktif di tema I subtema II oleh orang tua berangsur-angsur konsisten membaik, dimana sudah banyak orang tua yang dapat mengimplementasikan arahan yang diberikan dengan optimal. Selain itu, jika dinilai dari minat belajar, tren positif tentunya masih berlangsung, dimana anak masih mengikuti pembelajaran dengan baik tanpa ada tanda penurunan minat belajar.

    Secara keseluruhan, implementasi tentang teknik pengajaran yang efektif dan atraktif dapat dilakukan dengan baik oleh masyarakat sasaran (orang tua) dan ditandai oleh masih terjaganya minat belajar anak di minggu-minggu pertama belajar di jenjang sekolah dasar. Semoga tren ini selalu berlangsung, sehingga minat belajar anak tetap terjaga baik, walau proses belajar dilakukan secara daring. 

Tentang Penulis