Inovasi Pertanian Organik: Sosialisasi dan Pelatihan Pembuatan Pestisida Nabati kepada Kelompok Subak di Desa Rangdu, Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng


Bertempat di Balai Paruman Desa Rangdu, pada tanggal 3 Agustus 2024 mahasiswa KKN Desa Rangdu mengadakan sosialisasi dan pelatihan pembuatan pestisida nabati yang menyasar anggota subak di Desa Rangdu. Kegiatan yang dilaksanakan dalam dua sesi, yakni sesi sosialisasi dan pelatihan ini menyasar anggota subak sebagai pelaku yang bergulat langsung dibidang pertanian dan berhadapan langsung dengan serangan hama yang terdapat pada lingkungan pertanian, sehingga dirasa perlu dilakukan adanya sosialisasi dan pelatihan pembuatan pestisida nabati.

Berdasarkan hasil observasi dengan pihak perangkat desa dan petani setempat di Desa Rangdu, dikatakan jika lahan pertanian khususnya persawahan yang terdapat di Desa Rangdu masih sering terserang oleh hama. Hasil observasi yang dilakukan bersama dengan kelian subak, bapak Made Suarta, dikatakan jika para anggota subak carik di Desa Rangdu sejauh ini masih menggunakan pestisida kimia sintetik dalam mengatasi invasi hama. Berdasarkan permasalahan tersebut, mahasiswa Undiksha yang melakukan KKN di Desa Rangdu berinisiatif melaksanakan kegiatan “Sosialisasi dan Pelatihan Pembuatan Pestisida Nabati kepada Kelompok Subak di Desa Rangdu”.  

Kegiatan sosialisasi yang dilakukan telah memberikan pengetahuan mengenai dasar-dasar pestisida nabati bagi para anggota subak. Para anggota subak telah memahami jika pestisida nabati merupakan pestisida yang terbuat dari bahan tumbuh-tumbuhan sehingga lebih ramah lingkungan daripada pestisida kimia sintetik yang umum digunakan oleh para petani. Disamping itu, para anggota subak juga mengetahui penggunaan pestisida nabati dan efektivitasnya dalam mengatasi hama serangga yang menginvasi wilayah pertanian, serta tumbuhan-tumbuhan yang berpotensi digunakan sebagai pestisida nabati, seperti daun mimba atau intaran (Azadirachta indica), daun pepaya (Carica papaya), daun jarak pagar (Jatropha curcas), buah mengkudu (Morinda citrofolia), daun legundi (Vitex trifolia), dan berbagai bagian serta jenis tumbuhan lainnya. 

Kegiatan pelatihan dilakukan melalui demonstrasi dan uji coba secara langsung yang dilakukan oleh para anggota subak di Desa Rangdu, sehingga para anggota subak memperoleh keterampilan dalam membuat pestisida nabati secara mandiri berbahan dasar daun pepaya yang keberadaannya sangat melimpah di Desa Rangdu. Keterampilan yang diperoleh oleh para anggota subak berupa keterampilan dalam melakukan sortasi bahan dan pembuatan simplisia dari daun pepaya serta keterampilan dalam pembuatan dan penggunaan pestisida nabati dari bahan daun pepaya. Sebagai tindak lanjut dan upaya keberlanjutan, terdapat luaran berupa panduan singkat tata cara pembuatan dan pengaplikasian pestisida nabati dalam bentuk pamflet prosedur yang ditujukan kepada para anggota subak agar dapat disimpan dan digunakan sebagai panduan apabila hendak membuat pestisida nabati berbahan daun pepaya secara mandiri. 

Adapun prosedur dalam pembuatan pestisida nabati berbahan dasar daun pepaya adalah sebagai berikut:

Sortasi dan Pembuatan Simplisia: lakukan sortasi atau seleksi pada daun daun pepaya yang sehat dan terbebas dari invasi penyakit, selanjutnya lakukan perajangan atau pemotongan pada daun pepaya sehingga dihasilkan potongan-potongan kecil daun pepaya yang kemudian dikeringkan selama 1 minggu.   

Pembuatan Pestisida Nabati: lakukan perendaman terhadap potongan daun pepaya yang telah dikeringkan pada 1 liter air, kemudian tambahkan 1 sdm minyak tanah dan 10 gram detergen bubuk, lalu dilakukan proses pengocokan agar seluruh bahan-bahan yang digunakan dapat tercampur dengan merata. Hasil rendaman didiamkan selama 1 hari (24 jam) lalu dilakukan penyaringan hasil rendaman menggunakan saringan atau kain halus. 

Penggunaan Pestisida Nabati: lakukan pengenceran terhadap hasil rendaman yang telah disaring dengan mengambil sebanyak 1 gelas (100 ml) hasil rendaman kemudian ditambahkan dalam 10 liter air untuk sekali penggunaan. Setelah pengenceran dilakukan, pestisida dimasukkan kedalam sprayer dan siap diaplikasikan dengan menyemprotkannya pada bagian permukaan daun atau batang tumbuhan sebanyak 1-2 kali dalam satu minggu. 

Pelaksanaan program kerja sosialisasi dan pelatihan pembuatan pestisida nabati kepada kelompok subak di Desa Rangdu ini merupakan sebuah tindakan yang juga dilakukan untuk mewujudkan tujuan nomor 6 (air bersih dan sanitasi yang layak), 9 (industri, inovasi, dan infrastruktur), dan 15 (ekosistem daratan) dalam SDGs 2030 (Sustainable Develompment Goals 2030), melalui perwujudan langkah awal menuju air bersih yang bebas senyawa kimia polutan dari pestisida, inovasi dibidang pertanian organik untuk produksi pangan sehat, serta kesehatan ekosistem daratan yang bebas polutan

Pelaksanaan kegiatan ini juga menunjukkan adanya antusias dari para anggota subak di Desa Rangdu yang ditunjukkan dengan adanya respon positif berupa pertanyaan-pertanyaan perihal sumber bahan alternatif pestisida nabati dan kegunaan pestisida nabati dalam menghadapi hama yang diajukan oleh para anggota subak pada sesi sosialisasi, serta pertanyaan-pertanyaan mengenai alat dan bahan substitusi serta langkah-langkah pembuatan pestisida nabati yang diajukan pada sesi pelatihan. 

Program ini mampu memberikan pengetahuan dan keterampilan bagi para anggota subak di Desa Rangdu mengenai pestisida nabati dan proses pembuatannya. Harapan dari mahasiswa KKN Undiksha di Desa Rangdu yang menjalankan program ini adalah diperolehnya pengetahuan dan keterampilan yang dapat diterapkan secara aktif dan berkelanjutan oleh para anggota subak di Desa Rangdu. Program ini merupakan sebuah langkah awal dalam menuju pertanian organik sebagai upaya produksi produk pertanian yang sehat dengan pemberian pengetahuan dan keterampilan bagi para petani di Desa Rangdu. Akhir kata, kami ucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah membantu dalam menyukseskan jalannya program ini, terimakasih kepada anggota subak yang telah berpartisipasi secara aktif dalam kegiatan sosialisasi dan pelatihan pembuatan pestisida nabati di Desa Rangdu ini. Nantikan terus update program-program mahasiswa KKN Undiksha di Desa Rangdu berikutnya.    


Pantau terus kegiatan kami mahasiswa KKN Undiksha Desa Rangdu melalui tautan berikut:

https://linktr.ee/kkn.rangdu 





Tentang Penulis