Keberhasilan Pelaksanaan Program Kerja KKNbD Undiksha Desa Penuktukan

Selasa, 27 Juli 2021

Partisipasi masyarakat sasaran setelah dibagikannya kuesioner pada hari Selasa, 27 Juli 2021 terlihat sangat aktif. Keaktifan masyarakat sasaran dapat dilihat dari respon masyarakat sasaran dalam pengisian kuesioner online melalui Google Form atau Google Formulir. Seluruh masyarakat sasaran telah melakukan pengisian kuesioner online setelah link kuesioner online tersebut dibagikan, kemudian seluruh masyarakat sasaran melakukan konfirmasi terhadap kuesioner yang telah diisi.

 

Rabu, 28 Juli 2021

Oleh karena seluruh masyarakat sasaran telah melakukan pengisian kuesioner online, maka telah berakhir pula pelaksanaan KKN Berbasis Daring dengan program kerja "Edukasi Digital Marketing Bagi Ibu-ibu Pedagang Di Desa Penuktukan". Dengan demikian, pada hari Rabu, 28 Juli 2021 kegiatan dilanjutkan dengan memberikan beberapa informasi kepada masyarakat sasaran melalui WhatsApp Group KKNbD Undiksha Desa Penuktukan. Informasi tersebut berisikan ucapan terima kasih atas kesediaan masyarakat sasaran dalam mengikuti kegiatan ini sekaligus ucapan permohonan maaf kepada masyarakat sasaran.

 

Kamis, 29 Juli 2021

Untuk mengetahui keberhasilan dari program kerja "Edukasi Digital Marketing Bagi Ibu-ibu Pedagang Di Desa Penuktukan", maka diperlukannya analisis terhadap kuesioner online yang telah diisi oleh masyarakat sasaran. Menganalisis kuesioner online dilaksanakan pada hari Kamis, 29 Juli 2021 melalui aplikasi Google Form atau Google Formulir.

Hasil pengisian kuesioner yang dapat menyatakan keberhasilan program kerja ini diantaranya :

1. 83,3% masyarakat sasaran menyatakan paham dengan pembelajaran yang telah diberikan dan sebanyak 16,7% masyarakat sasaran menyatakan bahwa sangat paham dengan pembelajaran yang telah diberikan.

2. 66,7% masyarakat sasaran menyatakan bahwa materi pembelajaran dalam kegiatan ini sesuai dengan kebutuhan masyarakat sasaran.

3. 100% masyarakat sasaran menyatakan   bahwa materi yang diberikan meningkatkan pengetahuan dan keterampilan.

4. 66,7% masyarakat sasaran menyatakan bahwa materi pembelajaran mudah untuk dipahami,  16,7% masyarakat sasaran menyatakan bahwa materi pembelajaran cukup mudah untuk dipahami, dan 16,7% masyarakat sasaran menyatakan bahwa materi pembelajaran sangat mudah dipahami.

5. 83,3% masyarakat sasaran menyatakan bahwa materi pembelajaran sangat mudah diterapkan, sedangkan 16,7% masyarakat sasaran menyatakan bahwa materi pembelajaran cukup mudah diterapkan.

Dilihat dari jawaban masyarakat sasaran pada setiap pertanyaan yang telah disediakan dalam pengisian kuesioner online, program kerja "Edukasi Digital Marketing Bagi Ibu-ibu Pedagang Di Desa Penuktukan" dapat dinyatakan berhasil dilaksanakan. Keberhasilan ini dapat dilihat dari beberapa pertanyaan yang dibuat sesuai dengan kebutuhan untuk mengukur keberhasilan dari program kerja yang telah dilaksanakan.

Tentang Penulis