Kedatangan Pihak DPL dan Penyempurnaan Website serta Pembuatan Buku Panduan
- Oleh Ida Ayu Adi Dewik Ariesti
- Saturday 30/07/2022
- BANGLI, BATURITI, Kabupaten Tabanan
Pada tanggal 28 Juli 2022 di jam 08.30 WITA hingga 10.00 WITA mahasiswa Undiksha KKN Desa Bangli kedatangan pihak Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) ke Posko KKN Desa Bangli. Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui keadaan dari mahasiswa KKN Undiksha Desa Bangli. Adapun dalam kegiatan ini pihak DPL membahas mengenai progress dari proker yang dijalankan, kendala-kendala yang dihadapi, dan pemberian saran.
Kegiatan selanjutnya yang dilakukan yaitu beberapa mahasiswa KKN Undiksha Desa Bangli melakukan wawancara dengan pihak Kepala Dusun Sandan membahas mengenai sejarah, prajuru adat, badan organisasi, dan keunikan dusun Sandan. Kegiatan ini berlangsung di rumah Kepala Dusun Sandan pada jam 10.30 WITA hingga 11.30 yang bertujuan untuk memuat konten dusun Sandan pada website desa. Dan di tempat yang sama beberapa mahasiswa juga melaksanakan kegiatan berupa penyempurnaan website di bagian jumlah dusun pada penduduk desa Bangli, adapun kegiatan ini dilakukan pada jam 11.40 WITA hingga 15.40 WITA. Tujuan dilakukan kegiatan ini untuk menampilkan dusun dari Desa Bangli yang sebanyak 7 dusun.
Dan terakhir pada jam 22.00 WITA hingga 23.00 WITA, mahasiswa KKN Undiksha Desa Bangli melakukan kegiatan pembuatan buku panduan dengan adanya pembagian tugas yaitu pengisian statistik, SMS, lapak, layanan surat, pemetaan, sekretariat, pembangunan, keuangan, admin web, analisis, layanan mandiri, bantuan, pertanahan, dan buku administrasi. Kegiatan ini dilakukan di Posko KKN Desa Bangli dan tujuan dari kegiatan ini yaitu adanya penjelasan dalam tata cara penggunaannya.