Kegiatan Hari Ketiga Belas (17 Juli 2022)
- Oleh Komang Yunda Vidya Parania
- Wednesday 20/07/2022
- JELIJIH PUNGGANG, PUPUAN, Kabupaten Tabanan
Kegiatan pertama yang kami lakukan hari ini yaitu pembersihan di area posko. Pembersihan di area posko kali ini kami lakukan selain untuk menjaga kebersihan juga karena untuk kunjungan anggota DPRD kabupaten Tabanan ke acara mlaspas di balai banjar dinas jelijih kelod. Acara selanjutnya yaitu program kerja hari bersih yang kita lakukan bersama Karang Taruna Desa Jelijih Punggang, kegiatan ini dilakukan di area Banjar Dinas Jelijih Kelod dan diikuti oleh kurang lebih 40 peserta yang terdiri dari mahasiswa KKN beserta Karang Taruna.
Disisi lain rekan-rekan saya yang lain berada di Balai Banjar Dinas Jelijih Kelod untuk membantu desa dalam kegiatan kunjungan DPRD Kabupaten Tabanan.
Setelah program kerja kelompok selesai, beberapa rekan saya pergi kunjungan ke keluarga asuh untuk merampungkan laporan program kerja individu