Kegiatan KKN di Desa Belimbing pada Tanggal 11 Juli 2022
- Oleh NYOMAN TRI ANTIKA DEWI
- Monday 11/07/2022
- BELIMBING, PUPUAN, Kabupaten Tabanan
Pada hari Senin 11 Juli 2022 kelompok KKN Undiksha Desa Belimbing melakukan beberapa kegiatan yang berkaitan dengan perkembangan program kerja yang telah disiapkan.Di pagi hari, setelah sarapan, kelompok kami melakukan kunjungan ke SD N 1, 2, 4 dan 5 Belimbing.Kunjungan ini dilakukan untuk bertemu kepala sekolah dan para staff dengan tujuan menginformasikan program kerja yang akan diimplementasikan di sekolah tersebut serta mengkonfirmasi jadwal pelaksanaan kegiatan.
Selain itu, kami juga membagi kelompok untuk mengunjungi SMP N 2 Pupuan dalam rangka berkoordinasi menyesuaikan jadwal terkait pelaksanaan program kerja sosialisasi yang akan berlangsung di sana dan memberikan surat pemberitahuan melaksanakan kegiatan.
Setelah menentukan jadwal pelaksanaan kegiatan di SD N 2 Belimbing , kami menyiapkan materi yang diperlukan untuk keperluan sosialisasi serta demonstrasi yang akan dilaksanakan besok harinya.Anggota yang bertugas sebagai sie Publikasi dan Dokumentasi juga membantu untuk membuat poster mengenai materi sosialisasi tersebut.
Di akhir kegiatan, kami melaksanakan rapat evaluasi harian terkait dengan perkembangan program kerja serta hal-hal yang berkaitan , dilanjutkan dengan makan malam dan istirahat untuk mempersiapkan kegiatan besok.