Kegiatan Minggu 5: Tahap Evaluasi Melaksanakan Evaluasi Kegiatan KKNbD 2021 Melalui Pemberian Kuisioner Berbasis Google Form

Pada hari Minggu, tanggal 1 Agustus 2021 telah dilaksanakan kegiatan evaluasi pelaksanaan kegiatan KKNbD Tahun 2021 yang berjudul Pelatihan Pengelolaan Keuangan Bagi Ibu Rumah Tangga dan Motivasi Berwirausaha di Masa Pandemi Covid-19. Kegiatan ini melibatkan ibu ibu rumah tangga sebagai masyarakat sasaran dan saya selaku Mahasiswa Pelaksana Projek KKNbD. Kegiatan diawali dengan memberikan kuisioner kepada masyarakat sasaran uang dibuat melalui google form. Kuesioner tersebut berisi tentang identitas masyarakat kemudian terdapat beberapa pertanyaan terkait dengan pemahaman, manfaat, kritik dan saran masyarakat terhadap program kerja dalam KKNbD yang akan dijadikan sebagai bahan evaluasi.Kuesioner ini dibagikan secara online melalui grup whatsapp, kemudian masyarakat diminta untuk memberikan jawaban terhadap pertanyaan yang berkaitan dengan program kerja dalam kegiatan KKNbD. Setelah diberikan kuesioner masyarakat merespon dengan sangat baik dan mengisi kuesioner yang sudah diberikan

Dari hasil kuesioner masyarakat sasaran yang berjumlah 5 orang dapat dilihat bahwa menurut masyarakat program kerja ini sudah dijalankan dengan sangat baik.

Setelah diberikan materi dalam bentuk power point terkait program kerja dalam KKNbD yaitu cara mengelola keuangan dan motivasi berwirausaha dimasa pandemi covid-19 masyarakat semua sudah paham dan menjadi mengerti tentang bagaimana mengelola keuangan keluarga mereka. Kemudian dilanjutkan dengan pemberian video pelatihan berupa video tutorial cara menyusun anggaran keuangan keluarga masyarakat sasaran sudah bisa dan mampu mempraktekan penyusunan anggaran keuangan tersebut sesuai dengan video tutorial yang telah saya bagikan.

Dengan adanya kegiatan KKNbD ini masyarakat mengaku mendapatkan manfaat yang sangat baik dengan adanya program kerja ini masyarakat menjadi tahu cara mengelola keuangan keluarga dan motivasi berwirausaha serta bagaimana menyusun anggaran keuangan keluarga dimasa pandemi covid-19. Masyarakat sasaran menjadi terbantu dengan adanya penyusunan anggaran keuangan keluarga sehingga mereka nantinya mampu menerapkan dan menjadikan hal tersebut sebagai pedoman dalam mengelola keuangan keluarga mereka di masa pandemi covid-19. Masyarakat Sasaran tidak mengalami kesulitan selama mengikuti program kerja ini. Harapan mereka yaitu agar pelaksanaan KKN ini bisa ditingkatkan lagi dan kedepannya bisa memberikan manfaat bagi masyarakat luas dan pertahankan dan semoga kedepannya tetap bisa berkembang menjadi lebih baik lagi dari waktu ke waktu .

Sesuai dengan evaluasi yang sudah dilaksanakan dapat ditarik kesimpulan bahwa program kerja ini sudah berhasil dilakukan dan sesuai dengan target yang ingin dicapai yaitu :

- Masyarakat sasaran memahami mengenai cara mengelola keuangan dan motivasi dalam berwirausaha di masa Pandemi Covid-19 ini.

- Masyarakat sasaran mampu mempraktekkan pengelolaan keuangan dan motivasi berwirausaha ini dalam kegiatan berumah tangga

- Masyarakat sasaran mendapatkan manfaat dari pelatihan pengelolaan keuangan dan kedepannya dapat berwirausaha dengan baik.

Berikut link google form kuisioner: https://docs.google.com/forms/d/e/1FAIpQLScky0Injf4Wv1qwVqyB8IqgvgTXfJ0wavGKqiMixnm-wMkR5A/viewform?usp=sf_link

Berikut hasil kuisioner kepada masyarakat sasaran: https://drive.google.com/folderview?id=1OHXciRChYnoU8dbHMt5V-b-a6vjFM1V_

Tentang Penulis