Kegiatan Minggu Ke-3: Pelatihan dan Pendampingan
- Oleh Kadek Arysta Maharani
- Friday 24/07/2020
- Kelompok 221, Kelompok, Kelompok
Pelatihan berguna untuk memberikan pemahaman lebih spesifik terkait cara-cara meningkatkan perasaan positif selama masa pandemi Covid-19, dan pendampingan dijalankan guna mendampingi masyarakat sasaran selama melakukan kegiatan untuk meningkatkan perasaan positif. Sejauh ini secara umum tidak ada kendala yang besar dalam melakukan kegiatan yang dijalankan, karena berdampak positif terhadap kecemasan dan perasaan negatif yang dirasakan. Masyarakat sasaran berangsur memiliki perasaan positif dalam keseharian dan tidak cemas berlebihan terhadap Covid-19. Dengan selesainya pelatihan dan pendampingan ini, maka berakhir pula kegiatan untuk minggu ke-3.