Kegiatan Ngayah Mereresik dan Wawancara di Pura Luhur Pucak Padang Dawa serta Diskusi Terkait Agenda Lanjutan dengan Aparat Desa Bangli Kecamatan Baturiti Kabupaten Tabanan

Pada tanggal 22 Juli 2022 di jam 09.30 WITA hingga 11.00 WITA, kegiatan yang dilaksanakan ngayah mereresik dan wawancara terkait Pura Luhur Pucak Padang Dawa. Kegiatan ini dilakukan di Pura Luhur Pucak Padang Dawa dan untuk ngayah dilakukan oleh seluruh mahasiswa KKN Undiksha Desa Bangli serta untuk kegiatan wawancara tersebut dilakukan oleh mahasiswa KKN Undiksha Desa Bangli, Jro Mangku Gede Luhur Pucak, prajuru pura, ketua BPD, dan Sekretaris Desa. Ngayah tersebut dilakukan untuk membersihkan area pura dan pada bagian wawancara dilakukan untuk pembuatan artikel untuk website. Adapun dalam kegiatan ngayah tersebut dilakukan dengan menyapu dan membersihkan area pura yang sebelumnya digunakan karena terdapat piodalan. Dan pada bagian kegiatan wawancara berupa tanya jawab dan diskusi terkait hal-hal yang dapat dijadikan suatu informasi dari Pura Luhur Pucak Padang Dawa.

Selanjutnya pada jam 18.30 WITA hingga 19.30 WITA kegiatan yang dilakukan yaitu pertemuan dan diskusi dengan seluruh mahasiswa KKN Undiksha Desa Bangli, Kepala Desa Bangli, Sekretaris Desa, dan enam Kepala Dusun Desa Bangli (dusun Gunung Kangin, dusun Bangli, dusun Apit Yeh, dusun Umapoh, dusun Titigalar, dan dusun Sandan). Adapun kegiatan ini dilakukan di rumah Kepala Desa Bangli, yang bertujuan untuk menentukan agenda selanjutnya mengenai wawancara dengan setiap kepala dusun serta dengan narasumber yang terdapat di setiap Dusun Desa Bangli sebagai potensi-potensi dari hal-hal yang akan ditampilkan pada website. Dalam kegiatan ini dilakukan dengan adanya acara makan-makan bersama agar terjalin keakraban antara pihak aparat desa dengan mahasiswanya lalu di ujung acara adanya pembahasan agendanya.

Tentang Penulis
Ida Ayu Adi Dewik Ariesti