Melaksanakan Kegiatan Evaluasi kepada masyarakat sasaran KMbD Undiksha 2020 di Desa Gubug Tabanan
- Oleh Gusti Ayu Putu Pradnya Paramita
- Saturday 01/08/2020
- Kelompok 55, Kelompok, Kelompok
1 Agustus 2020
Saya, Gusti Ayu Putu Pradnya Paramita Anggota KMbD Undiksha 2020 Kelompok 55. Hari ini saya melaksanakan kegiatan evaluasi dan menanyakan kendala apa saja yang dirasakan selama saya menjelaskan bagaimana cara menggunakan aplikasi belajar melalui WhatsApp Group yang telah saya buat dengan masyarakat sasaran saya, kegiatan evaluasi ini saya juga ingin masyarakat sasaran saya untuk memberikan kritik dan saran untuk saya, dengan apa yang telah saya lakukan selama kurang dari 1 Bulan ini dalam melaksanakan proker KMbD. Saya juga menanyakan apakah sudah betul betul paham dengan aplikasi belajar yaitu : Google Meet, Google Classroom, Google Formulir dan zoom. Pada Minggu lalu saya sudah mengirimkan secara pribadi link video yang saya sudah buat, untuk masyarakat sasaran mengerti dan memahami perlahan-lahan bagaimana cara menggunakan aplikasi belajar tersebut. Dari evaluasi hari ini, saya tidak menemukan masalah dari masyarakat sasaran saya, mereka semua mengatakan bahwa sudah paham dan mengerti penjelasan dari power point yang sudah pernah saya berikan, dan juga video tutorial membuat aplikasi belajar. Dari evaluasi hari ini saya cukupkan, dan saya sudah final di evaluasi hari ini.