Melaksanakan Sosialisasi Bersama Siswa SD Negeri 1 Baturinggit dalam Penanggulangan Penyebaran Virus Covid-19

    Kegiatan sosialisasi ini dilaksanakan karena melihat siswa SD Negeri 1 Baturinggit masih lalai dalam menerapkan protokol kesehatan. Terlihat masih banyak siswa yang kurang benar dalam menggunakan masker, jarang mencuci tangan, dan juga kurang menjaga jarak antara satu dengan lainnya.

    Pelaksanaan sosialisasi ini bertujuan untuk mengedukasi siswa SD Negeri 1 Baturinggit dalam menghadapi pandemi Covid-19. Dengan adanya sosialisasi ini diharapkan siswa dapat lebih tertib dalam menerapkan protokol kesehatan di lingkungan sekolah maupun di rumah.

    Sosialisasi ini dilaksanakan secara offline dikarenakan situasi kegiatan belajar mengajar di SD Negeri 1 Baturinggit sudah dilaksanakan secara tatap muka namun masih menerapkan protokol kesehatan. Dalam kegiatan sosialisasi ini siswa menyimak video yang ditayangkan melalui layar proyektor. Serta memberikan beberapa penjelasan tentang gambaran umum video yang ditayangkan, agar siswa lebih paham mengenai edukasi yang diberikan. Setelah kegiatan sosialisasi berlangsung, dilanjutkan dengan kegiatan diskusi dimana siswa yang kurang paham akan isi dari video, diberikan kesempatan untuk bertanya mengenai hal-hal yang kurang dipahami.

    Sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan edukasi cara pencegahan virus Covid-19 kepada siswa SD Negeri 1 Baturinggit. Serta diharapkan siswa SD Negeri 1 Baturinggit dapat melaksanakan protokol kesehatan secara maksimal. Selain itu siswa dapat menjadi perantara dalam menyebarkan informasi yang di dapat pada saat kegiatan sosialisasi.

Tentang Penulis