Melakukan Evaluasi Kepada Masyarakat Sasaran Untuk Semua Kegiatan Yang Sudah Diberikan Selama Kuliah Kerja Nyata berbasis Daring (KMbD)

Pada hari rabu, tanggal 29 Juli 2020 merupakan hari terakhir dilaksanakannya program kerja yang sudah dibuat untuk memenuhi kegiatan  Kuliah Kerja Nyata berbasis Daring, Universitas Pendidikan Ganesha tahun 2020. Pada hari terakhir ini, kegiatan yang dilakukan adalah melakukan evaluasi kepada masyarakat sasaran di Banjar Peregae Mengwi. Evaluasi ini dilakukan supaya bisa mengetahui perubahan yang sudah dialami oleh masyarakat sasaran selama lebih dari tiga minggu melaksanakan program sesuai dengan jadwal yang sudah dibuat.

Kegiatan yang dilakukan selama kurang lebih tiga minggu ini yaitu, memberikan materi pada hari kedua, dan memberikan video cara pencegahan virus corona pada hari berikutnya. Lalu dilanjutkan dengan memberikan pelatihan mencuci tangan dengan enam tahap, pelatihan cara menggunakan masker yang tepat, pelatihan cara melepas dan membuang masker medis dan pelatihan mencuci masker kain. Tidak hanya itu, masyarakat sasaran juga diberikan pendampingan secara pribadi selama dua minggu dan yang terakhir adalah hari ini melakukan evalusi. Kegiatan dilakukan melalu grup WhatsApp yang sudah dibuat, disana masyarakat sasaran diberikan beberapa pertanyaan sederhana tentang perubahan-perubahan yang sudah dialami oleh masyarakat sasaran selama ini.

Masyarakat sasaran antusias dalam menjawab beberapa pertanyaan yang sudah diberikan, meskipun ada salah satu masyarakat sasaran yang mempunyai kesibukan tetapi tetap menyempatkan waktunya untuk menjawab pertanyaan. Kegiatan yang diberikan selama ini juga sudah memberikan perubahan kepada seluruh masyarakat sasaran. Karena ini merupakan hari terakhir tidak lupa memberi tahukan kepada masyarakat sasaran supaya tetap melakukan kegiatan mencegahan dan rajin mencuci masker kain setelah digunakan, serta meminta maaf untuk kesalahan dalam berkata-kata yang mungkin menyinggung perasaan masyarakat sasaran. Lalu akhir kata diucapkan terimakasih banyak untuk waktu yang sudah diluangkan oleh masyarakat sasaran selama melakukan program kerja untuk kegiatan kuliah kerja nyata berbasis daring.

Di atas ada beberapa bukti kegiatan.

Tentang Penulis