Membagikan Video Pembelajaran dan Media Pembelajaran Geogebra Online terkait Persamaan dan Fungsi Kuadrat melalui Grup WhatsApp
- Oleh Ni Ketut Yuliantari
- Wednesday 29/07/2020
- Kelompok 83, Kelompok, Kelompok
Rabu, 29 Juli 2020 telah terlaksana program kerja yang ketujuh dalam kegiatan "Penyusunan Tutorial Pembelajaran Matematika secara Online untuk Meningkatkan Minat dan Hasil Belajar di Desa Selat Pasca Pandemi Covid - 19" yaitu membagikan video pembelajaran terkait persamaan dan fungsi kuadrat melalui grup whatsapp. Dalam hal ini masyarakat sasaran diberikan 2 video pembelajaran yang mana video pertama terkait persamaan kuadrat dan video kedua terkait fungsi kuadrat. Dalam video tersebut disajikan contoh soal beserta pembahasannya.
Selain diberikan video, masyarakat sasaran juga diberikan link untuk diakses ke media pembelajaran geogebra online yang memuat persamaan dan fungsi kuadrat. Dengan media ini diharapkan masyarakat sasaran dapat mengeksplorasi pengetahuannya terkait persamaan dan fungsi kuadrat. Pemberian video dan media pembelajaran geogebra online dilakukan untuk mengulas dan memberikan penekanan materi yang telah dipelajari selama kegiatan ini yang sekiranya perlu lebih dipahami lagi.
Agar masyarakat sasaran lebih memahami lagi serta mengingat kembali materi yang telah diajarkan maka masyarakat sasaran juga diinstruksikan untuk membuat resume terkait video-video, materi-materi, dan media pembelajaran geogebra online yang telah diberikan sebelumnya serta pembelajaran/diskusi yang dilaksanakan melalui google meet. Kemudian hasil resume akan dipresentasikan saat pelaksanaan pembelajaran melalui google meet.
Link Video:
Part 1 Persamaan Kuadrat : https://drive.google.com/file/d/1fj7UCynau9zhFMeJWHFwNxsmRAN8WbYN/view?usp=drivesdk
Part 2 Fungsi Kuadrat :
https://drive.google.com/file/d/1gbf42lv8usSXUpGnELx4_fTiwKfStpN1/view?usp=drivesdk
Link Geogebra Online :
https://www.geogebra.org/search/Persamaan%20dan%20fungsi%20kuadrat