Memberi materi terkait bahan-bahan alami untuk masker wajah (5)
- Oleh Putri Kristi Espandiah
- Monday 03/08/2020
- Kelompok 244, Kelompok, Kelompok
Kosmetik untuk perawatan wajah
Di bawah ini
merupakan beberapa jenis bahan alami yang biasa atau umum digunakan
untuk perawatan wajah, diantaranya :
a.
Bunga Kenanga
Bunga kenanga menjadi bahan dasar
kosmetik herbal karena memiliki banyak khasiat, seperti dapat mengurangi garis
kerutan, melembutkan kulit, dan menghambat pertumbuhan sel minyak di kulit.
Selain itu kandungan vitamin E yang dimiliki bunga kenanga dapat menjadi
pelindung dari pancaran sinar ultraviolet (UV).
b. Kunyit
Kandungan
curcumin dan antioksidan yang tinggi, membuatnya banyak digunakan untuk bahan
produk-produk kecantikan. Khasiat kunyit telah diakui banyak orang karena mampu
mengahaluskan kulit, menjaga kelembaban wajah, sampai memperlancar siklus haid.
Masker kunyit yang bisa kamu buat sendiri di rumah, hanya dengan memarutnya dan
mencampurkannya dengan tepung beras/alpukat/sari jeruk. Kunyit juga mampu
mengobati penyakit kulit seperti eksim, kudis, dan borok.
c. Lidah
Buaya
Mengandung
72 zat yang berguna untuk tubuh, membuat lidah buaya menjadi bahan yang kaya
akan manfaat. Untuk kebaikan kulit, lidah buaya dapat merangsang regenerasi sel
kulit yang telah mati. Zat lignin pada lidah buaya mampu melembabkan kulit
tubuhmu sehingga tidak mudah kering. Kamu pun dapat menjadikannya adonan masker
untuk menghaluskan wajahmu.
d. Tomat
Tidak
hanya untuk sayur atau jus saja, tomat juga memiliki manfaat sebagai kosmetik
herbal. Kandungan betakaroten dan likopen yang dipunyai tomat dapat memperhalus
kulit wajah dan serangan jerawat. Ambil tomat, lalu cuci dan potong menjadi 4
bagian, setelah itu oleskan pada wajahmu. Tunggu beberapa saat dan basuh dengan
air hangat. Kamu akan dapatkan wajah yang bersih dan kencang.
e. Seledri
Seledri
berkhasiat untuk mengatasi kulit berminyak. Caranya, ambil beberapa daun
seledri dari iris halus, masukkan ke dalam mangkuk yang berisi air mendidih,
biarkan selama 20 menit. Simpan di lemari es agar zat yang terkandung di
dalamnya tidak rusak. Pada malam hari, aplikasikan pada wajah menggunakan kuas,
dan terakhir bilas dengan air hangat.
f. Beras
Beras merupakan salah satu bahan
dasar yang baik untuk perawatan kulit wajah,
Khasiat beras dapat mencerahkan kulit wajahmu dan mengurangi tanda-tanda
penuaan. Zat inositol dan allantoin yang dimiliki beras mampu merangsang
sel-sel baru. Tidak hanya itu, zat tersebut juga mampu melembabkan kulit yang
kering dan mencegah iritasi kulit.
Ketika difermentasi, beras akan mengeluarkan zat bernama pitera yang
bisa menjadikan kulit wajah lebih bening dan bercahaya. Oleh karena itu, masker
beras bisa di jadikan pilihan untuk kulit wajah yang lebih baik, membuat masker beras dengan cara mencampur
beras dengan bengkuang kemudian cuci beras hingga bersih dan diamkan selama 2-3
hari. Kemudian blender buah bengkoang yang sudah dicuci bersih dan dikuliti,
lalu ambil air sarinya. Hasil fermentasi beras tadi dapat kamu tumbuk hingga
halus, lalu masukkan air sari bengkuang.
Selanjutnya, buat bola-bola kecil dari adonan tadi lalu jemur hingga
kering. Ketika sudah jadi bedak dingin
beras tersebut jika ingin
menggunakannya, larutkan bola dingin beras tersebut dalam sesendok air mawar.
Oleskan di kulit wajahmu secara merata lalu diamkan 30 menit dan kemudian bilas
dengan air dingin.
g. Asam jawa
Asam jawa juga dapat
dijadikankosmetik tradisional untuk kulit wajah yaitu dengan cara dijadikan
sebagai masker, karena asam jawa
memiliki manfaat mengurangi noda menghitam di kulit, mengurangi kerutan-kerutan
penuaan, dan memperhalus kulit. Hal tersebut dikarenakan adanya kandunga
vitamin B/C/E, serat, kalium, kalsium, fosfor, mangan, dan zat besi. Membuat masker asam jawa caranya : Hancurkan
daging buah asam jawa, lalu tambahkan satu sendok minyak zaitun dan aduk. Hasil
adonan tersebut dapat kamu oleskan di wajah selama kurang lebih 15 menit.
Setelah itu bilas dengan air hangat. Lakukan hal tersebut secara rutin dan
dapatkan hasil wajah yang lebih segar dan bersih.
1.MASKER JERUK
Buah berwarna oranye ini tak hanya enak dimakan, namun juga bermanfaat sebagai masker alami untuk memutihkan wajah.
Manfaat jeruk untuk memutihkan wajah ini dikarenakan pada jeruk terdapat kandungan vitamin C dan asam citric yang mana keduanya berperan dalam mengendalikan pigmentasi kulit.
Cara membuat masker wajah dari jeruk adalah sebagai berikut:
- Siapkan 2-3 buah jeruk, kemudian peras
- Oleskan air perasan jeruk pada wajah
- Diamkan selama kurang lebih 30 menit
- Bersihkan wajah dan keringkan
- Lakukan secara rutin sebanyak 2-3 kali seminggu
Selain buahnya, kulit jeruk juga bisa dijadikan masker alami untuk memutihkan wajah. Bahkan, efektivitas kulit jeruk dalam memutihkan wajah lebih tinggi daripada buah jeruk itu sendiri.
Cara membuat masker wajah dari kulit jeruk yaitu:
- Kupas kulit jeruk, kemudian jemur sampai benar-benar kering
- Setelah dikeringkan, tumbuk kulit jeruk sampai halus
- Campurkan kulit jeruk yang sudah halus dengan air, aduk hingga menjadi pasta
- Oleskan pasta kulit jeruk pada wajah secara merata
- Diamkan selama kurang lebih 30 menit
- Setelah selesai, bilas wajah dengan air sampai bersih
- Lakukan secara rutin 2-3 kali seminggu
2. Masker Jeruk Nipis
‘Saudara’ dari buah jeruk yakni jeruk nipis juga memiliki manfaat yang sama yakni bisa difungsikan sebagai masker alami untuk memutihkan wajah.
Lagi-lagi, hal ini dikarenakan pada jeruk nipis terdapat kandungan vitamin C dan flavonoid yang merupakan zat antioksidan. Keduanya efektif untuk mengangkat sisa-sisa sel kulit mati pada wajah, pun mengatasi jerawat yang timbul.
Dengan rutin menggunakan masker wajah alami yang satu ini, diharapkan wajah akan putih bersih dan juga tampak bersinar.
Berikut adalah cara membuat masker wajah dari jeruk nipis:
- Potong jeruk nipis menjadi 2 bagian
- Oleskan potongan jeruk nipis ke wajah secara merata
- Diamkan selama kurang lebih 30 menit
- Bilas wajah dengan air sampai bersih
- Lakukan secara rutin 2-3 kali seminggu
Mengingat jeruk nipis memiliki sifat asam, Anda yang kulit wajahnya sensitif sebaiknya berhati-hati saat menggunakannya sebagai masker alami.
3. Masker Pepaya
Bahan alami selanjutnya yang layak Anda jadikan masker alami untuk memutihkan wajah adalah pepaya.
Buah yang memiliki daging berwarna oranye kemerahan ini juga diperkaya oleh sejumlah zat yang penting untuk menutrisi kulit wajah, salah satunya beta hydroxy acid (BHA). BHA bertugas untuk mengangkat sel kulit mati yang menjadi penyebab wajah tampak gelap dan kusam.
Selain itu, kandungan enzim papain-nya efektif untuk menghilangkan jerawat yang membandel.
Cara membuat masker wajah dari pepaya adalah sebagai berikut:
- Tumbuk pepaya sampai halus
- Setelah halus, oleskan pepaya pada wajah secara merata
- Diamkan selama kurang lebih 30 menit
- Setelah selesai, bilas wajah sampai bersih
- Lakukan secara rutin 2-3 kali seminggu
4. Masker Alpukat
Kandungan vitamin C, vitamin E, dan karotenoid menjadikan alpukat juga ampuh untuk memutihkan kulit wajah Anda. Zat-zat tersebut berfungsi untuk mengangkat sel kulit mati yang kerap kali menyebabkan wajah terlihat gelap.
Cara membuat masker wajah dari buah alpukat adalah sebagai berikut:
- Campurkan daging buah alpukat dengan sedikit air, kemudian aduk hingga menjadi pasta
- Oleskan pasta buah alpukat pada kulit wajah secara merata
- Diamkan selama kurang lebih 30 menit
- Setelah selesai bilas wajah dengan air sampai bersih
- Lakukan secara rutin 2-3 kali seminggu
5. Masker Stroberi
Di balik bentuknya yang lucu, buah stroberi menyimpan banyak sekali manfaat bagi kesehatan, tak terkecuali kesehatan kulit wajah. Ya, stroberi juga termasuk salah satu masker alami untuk memutihkan wajah.
Manfaat stroberi untuk memutihkan wajah ini dihasilkan oleh alpha hydroxylic acid (AHA), yang mana AHA tersebut berperan dalam mengangkat sel kulit mati penyebab kulit kusam.
Sementara itu, kandungan salicylic acid-nya bermanfaat untuk menghilangkan jerawat yang membandel.
Cara membuat masker wajah dari stroberi adalah sebagai berikut:
- Haluskan buah strawberry
- Campurkan dengan sedikit air dan susu, aduk sampai menjadi pasta
- Oleskan pasta stroberi pada wajah
- Diamkan selama kurang lebih 30 menit
- Setelah selesai, bilas wajah sampai bersih
- Lakukan cara ini sebanyak 2-3 kali dalam seminggu
6. Masker Tomat
Tomat adalah bahan alami lainnya yang patut Anda coba sebagai masker alami untuk memutihkan wajah.
Kandungan vitamin B (B1, B3, B5, B6, B9) menurut penelitian efektif untuk mengatasi hiperpigmentasi kulit yang menjadi penyebab kulit wajah terlihat gelap.
Cara membuat masker alami dari tomat adalah sebagai berikut:
- Tumbuk tomat hingga halus
- Campurkan tomat dengan air, kemudian aduk hingga menjadi pasta
- Oleskan pasta tomat ke kulit wajah secara merata
- Diamkan selama kurang lebih 30 menit
- Bilas wajah sampai bersih setelah selesai
- Lakukan secara rutin 2-3 kali seminggu
7. Masker Timun
Jangan lupakan juga buah timun karena faktanya, buah berwarna hijau ini juga bisa dijadikan alternatif masker alami untuk memutihkan wajah.
Kandungan zat di dalam timun menurut sebuah penelitian disebut-sebut efektif untuk membersihkan wajah—termasuk menghilangkan jerawat—sehingga wajah terlihat putih dan sehat.
Cara membuat masker wajah dengan bahan dasar timun adalah sebagai berikut:
- Potong timun menjadi beberapa bagian
- Oleskan atau tempelkan potongan timun pada kulit wajah
- Diamkan selama kurang lebih 30 menit
- Setelah selesai, bersihkan wajah dan keringkan
- Lakukan secara rutin sebanyak 2-3 kali seminggu
8. Masker Pisang
Agar lebih bervariasi, sesekali Anda juga bisa menggunakan pisang sebagai masker alami untuk memutihkan wajah.
Sama seperti jeruk, pisang diperkaya oleh vitamin C yang memang sangat dibutuhkan kulit agar senantiasa terlihat putih bersinar.
Cara membuat masker wajah dari buah pisang adalah sebagai berikut:
- Siapkan 1 buah pisang, kemudian haluskan
- Campurkan pisang dengan sedikit air dan madu, aduk sampai menjadi pasta
- Oleskan pasta buah pisang ke wajah secara merata
- Diamkan selama kurang lebih 30 menit
- Setelah selesai, bilas wajah sampai bersih
- Lakukan secara rutin 2-3 kali seminggu
9. Masker Kentang
Siapa sangka, kentang yang biasa kita jadikan komposisi menu makanan ini juga bisa difungsikan sebagai masker alami untuk memutihkan wajah.
Kandungan zat antioksidan pada kentang dipercaya ampuh untuk mengangkat noda pada wajah sehingga wajah menjadi tampak lebih putih.
Cara membuat masker wajah dari kentang adalah sebagai berikut:
- Siapkan 2-3 buah kentang
- Haluskan kentang dengan cara ditumbuk
- Campurkan kentang yang sudah halus dengan sedikit susu cair, aduk hingga menjadi pasta
- Oleskan pada wajah secara merata
- Diamkan selama kurang lebih 30 menit
- Setelah selesai, bilas wajah sampai bersih
- Lakukan secara rutin 2-3 kali seminggu (waktu terbaik adalah sebelum tidur)
Masker Alami untuk Mencerahkan Wajah
Kulit wajah sudah putih, namun masih belum terlihat cerah? Berikut ini adalah bahan-bahan alami yang bisa dijadikan masker alami untuk mencerahkan wajah.
1. Masker Minyak Zaitun
Minyak zaitun mengandung linoleic acid yang mana zat ini memiliki peran penting dalam merawat kesehatan kulit, termasuk membuat kulit menjadi tampak cerah.
Berikut ini adalah cara membuat masker wajah dari bahan dasar minyak zaitun:
- Siapkan 1 sendok makan minyak zaitun
- Campurkan minyak zaitun dengan 1 sendok makan madu
- Oleskan campuran minyak zaitun dan madu ke wajah secara merata
- Diamkan selama kurang lebih 20 menit
- Setelah selesai, bilas wajah sampai bersih
- Lakukan secara rutin 2-3 kali seminggu (atau 1 kali sehari untuk hasil yang lebih optimal)
2. Air Beras
Jangan langsung buang air rendaman beras Anda, ya karena nyatanya, air rendaman beras bisa difungsikan sebagai masker alami untuk mencerahkan wajah.
Adanya kandungan zat allantoin dan ferullic acid pada beras dipercaya menjadi penghasil manfaat air beras untuk mencerahkan wajah.
Cara membuat masker wajah dari air rendaman beras adalah sebagai berikut:
- Diamkan air beras sampai mengendap
- Oleskan endapan air beras ke kulit wajah secara merata
- Tunggu selama kurang lebih 30 menit
- Setelah selesai, bilas wajah sampai bersih
- Lakukan secara rutin 2-3 kali seminggu
3. Masker Lidah Buaya
Lidah buaya (aloe vera) identik dengan kesehatan rambut. Siapa sangka, lidah buaya juga ternyata bermanfaat bagi kulit wajah dan dapat dijadikan masker alami yang bisa bikin wajah ‘glowing’ dan bebas dari berbagai masalah kulit wajah lainnya seperti jerawat.
Cara membuat masker wajah dari gel lidah buaya adalah sebagai berikut:
- Iris daun lidah buaya, ambil gel di dalamnya
- Oleskan gel lidah buaya ke kulit wajah secara merata
- Diamkan terlebih dahulu selama kurang lebih 30 menit
- Bilas wajah sampai bersih setelah selesai
- Lakukan secara rutin 2-3 kali seminggu
4. Cuka Apel
Kendati aromanya cukup mengganggu, cuka apel menyimpan banyak manfaat bagi kesehatan tubuh, tak terkecuali kesehatan kulit wajah.
Kandungan alpha hydroxyl acid pada cuka apel berkhasiat untuk mengangkat sel-sel kulit mati yang menyebabkan wajah tampak kusam dan jauh dari kata ‘cerah’.
Cara membuat masker wajah dari bahan dasar cuka apel adalah sebagai berikut:
- Campurkan beberapa tetes cuka apel dengan segelas air hangat
- Diamkan terlebih dahulu selama kurang lebih 20 menit
- Oleskan air hangat yang sudah dicampur cuka apel ke wajah secara merata
- Tunggu sekitar 10-20 menit
- Setelah selesai, bilas wajah sampai bersih
- Lakukan secara rutin 2-3 kali seminggu
5. Madu
Efektivitas madu sebagai masker alami untuk mencerahkan wajah memang belum banyak teruji secara klinis. Akan tetapi, madu diperkaya oleh sejumlah zat yang sejatinya berperan aktif dalam membantu pengangkatan sel-sel kulit mati.
Cara menggunakan masker wajah dari madu adalah sebagai berikut:
- Siapkan satu sendok makan madu murni
- Oleskan madu pada kulit wajah secara merata
- Diamkan selama kurang lebih 30 menit
- Bilas wajah sampai bersih
- Lakukan secara rutin 2-3 kali seminggu
6. Putih Telur
Saat Anda membuat adonan kue, jangan buang putih telurnya. Pasalnya, putih telur bisa dimanfaatkan sebagai masker wajah alami untuk mencerahkan wajah.
Manfaat putih telur ini dikarenakan adanya kandungan mikronutrien dan protein yang penting bagi kesehatan kulit wajah.
Begini cara menggunakan masker wajah dari putih telur:
- Siapkan semangkuk putih telur
- Oleskan putih telur ke kulit wajah secara merata
- Diamkan selama kurang lebih 10 menit
- Bilas wajah sampai bersih dan gunakan sabun khusus muka untuk menghilangkan bau amis
- Lakukan secara rutin 2-3 kali seminggu
- Lakukan secara rutin 2-3 kali seminggu
Masker Wajah Alami untuk Kulit Berminyak & Berjerawat
Penggunaan masker wajah tak hanya untuk memutihkan maupun mencerahkan wajah, tetapi juga mengatasi masalah kulit wajah yang paling umum terjadi yakni wajah berminyak dan berjerawat.
Berikut adalah bahan-bahan untuk dijadikan masker alami guna mengatasi wajah berminyak dan berjerawat.
1. Putih Telur
Di samping kegunaannya untuk mencerahkan wajah, ternyata putih telur juga efektif dalam menghilangkan jerawat dan minyak berlebih pada wajah.
Cara menggunakan masker putih telur untuk 2 kondisi di atas masih sama, yaitu:
- Siapkan semangkuk putih telur
- Oleskan putih telur ke kulit wajah secara merata
- Diamkan selama kurang lebih 10 menit
- Bilas wajah sampai bersih dan gunakan sabun khusus muka untuk menghilangkan bau amis
- Lakukan secara rutin 1 kali sehari
2. Madu
Begitu juga dengan madu. Makanan sehat satu ini selain untuk mencerahkan wajah, juga bisa difungsikan sebagai masker wajah alami untuk kulit berminyak dan berjerawat.
Langkah-langkah penggunaan masker madu adalah:
- Siapkan satu sendok makan madu murni
- Oleskan madu pada kulit wajah secara merata
- Diamkan selama kurang lebih 30 menit
- Bilas wajah sampai bersih
- Lakukan secara rutin 1 kali sehari
3. Oatmeal
Masker wajah alami untuk kulit berminyak dan berjerawat selanjutnya adalah oatmeal.
Oatmeal diperkaya oleh zat yang bersifat antiinflamasi sehingga tak salah jika mengklaim bahan alami ini sebagai ‘obat’ kulit berminyak dan berjerawat, apalagi jika dikombinasikan dengan bahan alami lainnya seperti minyak zaitun dan buah pisang.
Cara membuat masker wajah dari oatmeal adalah sebagai berikut:
- Campurkan setengah cangkir oatmeal dengan air hangat secukupnya
- Aduk hingga membentuk pasta
- Setelah jadi pasta, oleskan pada permukaan kulit wajah hingga merata
- Diamkan selama kurang lebih 10-15 menit
- Kemudian, bilas wajah sampai bersih dengan air hangat
- Lakukan secara rutin 1 kali sehari
4. Lidah Buaya
Menghilangkan jerawat yang merusak penampilan wajah juga bisa dengan memanfaatkan lidah buaya.
Cara menggunakan masker wajah dari gel lidah buaya untuk mengatasi jerawat yaitu:
- Iris daun lidah buaya, ambil gel di dalamnya
- Oleskan gel lidah buaya ke kulit wajah secara merata
- Diamkan terlebih dahulu selama kurang lebih 30 menit
- Bilas wajah sampai bersih setelah selesai
- Lakukan secara rutin 1-2 kali sehari
5. Lemon
Anda juga bisa menggunakan jeruk lemon sebagai masker alami untuk mengatasi wajah berminyak dan berjerawat. Ini dikarenakan lemon mengandung vitamin C yang bisa bersifat antioksidan dan juga antibakteri.
Cara memakai masker wajah dari jeruk lemon adalah:
- Potong lemon menjadi beberapa bagian
- Oleskan potongan lemon ke wajah secara merata
- Diamkan selama kurang lebih 30 menit
- Bilas wajah sampai bersih
- Lakukan secara rutin 1 kali sehari
Masker Alami untuk Wajah Kering
Wajah yang kering tentu saja sangat mengganggu penampilan. Pun, wajah kering merepresentasikan kulit yang tidak sehat.
Kulit wajah Anda kering? Gunakan masker alami untuk wajah kering berikut ini.
1. Minyak Kelapa
Selain minyak zaitun, minyak esensial lainnya yang berguna bagi kesehatan kulit wajah adalah minyak kelapa.
Kali ini, minyak kelapa berfungsi sebagai masker alami untuk mengatasi wajah kering. Menurut penelitian, kandungan asam lemak pada minyak kelapa efektif untuk melembabkan kulit dan melindunginya dari dehidrasi.
Cara membuat masker wajah dari minyak kelapa sangat mudah, Anda hanya perlu:
- Menyiapkan satu sendok makan minyak kelapa
- Oleskan minyak kelapa ke kulit wajah secara merata
- Diamkan selama kurang lebih 10 menit
- Bilas wajah sampai bersih
- Lakukan secara rutin 1 kali sehari
2. Minyak Biji Bunga Matahari
Jenis minyak esensial lainnya yang bisa Anda gunakan sebagai masker alami untuk wajah kering adalah minyak biji bunga matahari.
Sebuah studi yang dilakukan pada tahun 2013 mengungkapkan bahwa minyak ini efektif untuk melembabkan kulit.
Penggunaan masker wajah minyak biji bunga matahari sama seperti minyak kelapa, yaitu:
- Siapkan satu sendok minyak biji bunga matahari
- Oleskan minyak biji bunga matahari ke kulit wajah secara merata
- Diamkan selama kurang lebih 10 menit
- Bilas wajah sampai bersih
- Lakukan secara rutin 1 kali sehari
3. Lidah Buaya
Sebuah studi yang dilakukan pada tahun 2003 menyebutkan bahwa gel lidah buaya cukup membantu dalam mengatasi kondisi kulit yang kering.
Jadi selain mengatasi jerawat, tanaman herbal ini juga bisa digunakan untuk Anda yang kulit wajahnya kering.