Memberikan Edukasi Kepada Masyarakat Sasaran Mengenai Sebuah Produk Melalui Grup WhatsApp

Pada minggu pertama dari tanggal 6-11 Juli 2020 di Desa Busungbiu Kabupaten Buleleng, saya telah melaksanakan kegiatan yang saya jadikan sebagai program kerja yaitu pembuatan grup WhatsApp dan memberikan edukasi untuk masyarakat sasaran. Saya membuat Grup WhatsApp ini agar saya dan masyarakat sasaran mudah berkomunikasi dan berdiskusi mengenai kegiatan yang akan dilaksanakan. Setelah semua bergabung dalam grup wa, saya Memberikan edukasi kepada masyarakat sasaran mengenai hand-sanitizer dengan memberikan sebuah powerpoint tentang hand-sanitizer.Sebelum saya memberikan informasi, masyarakat sasaran belum pernah menjual produk kepada masyarakat karena masyarakat sasaran pada KMbD ini adalah karyawan swasta. Berdasarkan informasi yang saya ketahui, saya memberikan solusi dan edukasi untuk masyarakat sasaran melalui grup WhatsApp dan saya mengirimkan power point mengenai produk yang dapat memberikan manfaat kepada masyarakat sasaran untuk mendapatkan penghasilan pada masa pandemi ini. Saya memberikan waktu kepada masayarakat sasaran untuk membaca dan memahami materi yang saya berikan. Setelah memberikan Power point, saya memberikan kesempatan kepada masyarakat sasaran untuk bertanya.

            Materi yang saya berikan kepada masyarakat sasaran yaitu mengenai hand-sanitizer, manfaat, cara membuat hand-sanitizer, dan cara mempromosikan produk kepada masyarakat yang tinggal di Desa Busungbiu dan sekitarnya melalui sosial media. Pemanfaatan sosial media  juga dapat menjadi solusi masyarakat di Desa Busungbiu untuk mendapatkan sebuah produk karena produk hand-sanitizer bermanfaat bagi semua orang untuk membersihkan tangan dan membunuh bakteri penyebab penyakit. Setelah memberikan edukasi kepada masyarakat sasaran,  saya melakukan percobaan mengolah lidah buaya untuk pembuatan produk hand-sanitizer supaya saya dapat menyiapkan tutorial cara mengolah lidah buaya kepada masyarakat sasaran.

Tentang Penulis