Mempersiapkan Materi dan Video Tutorial Pengaplikasian Google Meet

Pada tanggal 8 Juli 2021 sampai tanggal 10 Juli 2021 dilaksanakan kegiatan berupa pembuatan materi ajar serta pembuatan video pemanfaatan dan pengaplikasian Google Meet. Dalam materi dan video tersebut berisi materi-materi mulai dari sejarah, kelebihan dan kekurangan, fitur-fitur yag ada dalam Google Meet hingga cara pengaplikasian Google Meet. Materi-materi tersebut dituangkan dalam bentuk Microsoft Word dan bentuk video tutorial. Tujuan dari dibuatnya materi dan video tersebut adalah untuk menambah pemahaman masyarakat sasaran pada salah satu media pembelajaran daring yaitu Google Meet yang akan sering digunakan. Google Meet dipilih dalam pelatihan program ini karena memiliki beberapa keunggulan seperti Google Meet karena media pembelajaran daring ini memiliki bebera kelebihan diantaranya, Google Meet mudah untuk digunakan dan bisa digunakan baik dengan laptop maupun hp asalkan memiliki akun, selain itu Google Meet gratis sehingga tidak menambah beban biaya tambahan. materi yang dibuat dan dituangkan dalam bentuk microsof word dan video tutorial dibuat dengan sederhana dengan tujuan mudah untuk dipahami dan dimengerti oleh masyarakat sasaran. dalam pembuat materi dan video ini diawali dengan  perencanaan video yang akan dibuat kemudian dilanjutkan dengan pembuatannya. Video yang dibuat kemudian diupload ke Google Drive dan akan dibagikan berupa link, karena apabila langsung dibagikan di grup whatsapp maka akan menghabisakan banyak ruang penyimpanan, kemudian untuk materi yang berupa word baru dibagikan lewat grup whatsapp. Dalam pembagian materi ini juga dibarengi dengan tanya jawab untuk mengetahui apa yang belum dipahami oleh masyarakat sasaran. 

Tentang Penulis