Mencari Video Pembelajaran untuk Masyarakat Sasaran
- Oleh I Gusti Agung Putu Nata Yoga
- Saturday 31/07/2021
- Kelompok 263, Kelompok, Kelompok
Pada Senin, 12 Juli 2021 kegiatan yang saya lakukan adalah melakukan diskusi bersama masyarakat sasaran melalui grup WhatsApp untuk mengetahui materi apa yang cocok untuk diberikan. Berdasarkan diskusi yang saya lakukan bersama masyarakat sasaran tersebut, saya memilih untuk memberikan materi mengenai Covid-19 agar masyarakat sasaran yaitu siswa kelas 6 dapat mengetahui lebih jelas bagaimana gejala dan cara mencegah Covid-19. Selain itu, masyarakat sasaran juga mengatakan bahwa di sekolahnya mereka jarang diberikan pembelajaran Bahasa Inggris oleh gurunya. Sehingga saya juga akan memberikan materi awal dalam pembelajaran Bahasa Inggris agar mereka bisa lebih paham mengenai Bahasa Inggris yang sudah menjadi bahasa internasional.
Pada Selasa, 13 Juli 2021 kegiatan yang saya lakukan adalah mencari bahan ajar berupa video edukasi mengenai Covid-19 beserta video pembelajaran Bahasa Inggris tentang materi salam atau greetings dan cara memperkenalkan diri atau introduce myself pada YouTube. Kemudian saya menyimpan link video pembelajaran tersebut dan akan memberikannya kepada masyarakat sasaran. Hal ini bertujuan agar masyarakat sasaran dapat lebih mudah untuk mengakses video pembelajaran yang akan diberikan pada hari berikutnya.