Mengoreksi Video Hasil Latihan Gerak Tari Pendet Masyarakat Sasaran

Kegiatan lanjutan dari pelatihan tari Pendet yang sebelumnya telah dilaksanakan yaitu bimbingan mengenai pelatihan tari Pendet itu sendiri. Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 13 Juli hingga 15 Juli 2020. Pada tanggal 13 Juli 2020, penulis bertanya kepada masyarakat sasaran mengenai kesulitan yang dialami pada saat mempraktekkan tari Pendet yang sebelumnya telah dikirim ke WhatsApp Group bersama masyarakat sasaran dalam bentuk video tutorial pada kegiatan sebelumnya. 

Pada tanggal 15 Juli 2020, masyarakat sasaran mengirimkan hasil latihan mereka dirumah dalam bentuk video ke WhatsApp Group. Walaupun dilakukan secara daring, masyarakat sasaran yang berasal dari Desa Ungasan ini telah mempraktekkan tari Pendet tersebut dengan sangat baik. Dari total 6 masyarakat sasaran, terdapat 1 orang yang belum mengirimkan video hasil latihannya karena terkendala paket data yang habis. Dari 5 masyarakat sasaran yang telah mengirimkan hasil latihannya dirumah, hanya ada sedikit koreksi yang dilakukan oleh penulis kepada masyarakat sasaran seperti, gerakan agem yang kurang tegas dan power yang masih belum maksimal. Power yang belum maksimal tersebut mungkin saja dikarenakan kurangnya akitivas masyarakat sasaran selama masa Pandemi Covid-19 ini. Dengan adanya pelatihan tari Pendet ini, penulis mengharapkan masyarakat sasaran dapat mengisi waktu luang mereka dengan hal yang positif dan berguna bagi kebugaran dan kesehatan tubuh mereka. 

Disini penulis menyertakan screenshoot room chat bersama masyarakat sasaran. Untuk mengetahui lebih jelas tentang video-video dari masyarakat sasaran, dapat dilihat disini.

Tentang Penulis