Pasraman Day 2 : Mejejahitan, Aksara Bali, dan Klakat

Kegiatan mahasiswa kelompok KKN di Desa Sai pada Hari Minggu, 10 Juli 2022 adalah menghadiri kegiatan pasraman dengan agenda melatih mejajahitan, aksara Bali, dan klakat sejak pukul 09.00 s/d 11.30 WITA yang bertempat di Balai Banjar Dinas Sai. Tujuan kegiatan ini adalah untuk memperkenalkan aksara Bali dan upakara kepada anak-anak di Desa Sai. Kegiatan ini berlangsung dengan kondusif dan tepat waktu tanpa ada hambatan apapun. Kegiatan ini dilakukan untuk mengembangkan tradisi bali berupa aksara bali dan membuat sarana upakara yg akan menjadi bekal bagi siswa kelas 4-6 SD di Desa Sai.