Pelaksanaan Kegiatan Bimbingan Akhir Bersama Dosen Pembimbing dan Kegiatan Ujian Akhir Bersama Dosen Penguji

Kegiatan bimbingan akhir dilaksanakan oleh Dosen Pembimbing bersama dengan Mahasiswa Pelaksana Kegiatan di kelompok 166 melalui Google Meet. Kegiatan bimbingan akhir ini dilaksanakan pada hari Selasa, 03 Agustus 2021 mulai pukul 08.00 WITA sampai dengan pukul 09.30 WITA. Kegiatan bimbingan akhir ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengkomunikasikan dan mendiskusikan laporan akhir KKNbD yang telah disusun oleh mahasiswa pelaksana kegiatan di kelompok 166. Sebelumnya, pada hari Senin, 02 Agustus 2021 seluruh mahasiswa pelaksana kegiatan KKNbD di kelompok 166 telah mengirimkan laporan akhir KKNbD yang telah disusun kepada Dosen Pembimbing melalui WhatsApp Group. Dikarenakan Dosen Pembimbing berhalangan untuk melaksanakan kegiatan bimbingan akhir pada hari Senin, maka kegiatan bimbingan akhir diundur dan dilaksanakan pada hari Selasa. Pada saat melaksanakan kegiatan bimbingan akhir, Dosen Pembimbing memberikan revisi dan saran pada laporan akhir yang masih kurang lengkap. Dosen pembimbing juga mengarahkan seluruh mahasiswa pelaksana kegiatan di kelompok 166 untuk menyesuaikan format laporan dengan panduan yang diberikan oleh panitia kegiatan KKNbD. Ada beberapa poin yang masih kurang dan perlu diperbaiki pada laporan akhir KKNbD yang disusun oleh mahasiswa pelaksana kegiatan di kelompok 166. Dosen pembimbing juga menegaskan bahwa ketika laporan akhir KKNbD sudah benar dan sudah sesuai maka beliau akan menandatangi dan mengesahkan laporan akhir tersebut. Sehingga, kami mahasiswa pelaksana kegiatan di kelompok 166 segera memperbaiki laporan akhir 166 dan menambahkan beberapa poin yang masih kurang ada di laporan kami. Pada hari Rabu, 04 Agustus 2021, laporan akhir KKNbD mahasiswa pelaksana kegiatan di kelompok 166 sudah dilihat kembali oleh Dosen Pembimbing. Akhirnya, laporan yang telah saya susun sudah dapat di upload pada Sistem Informasi KKN karena sudah disahkan oleh Dosen Pembimbing dan Kepala Desa Buduk.

 

Kegiatan pada hari Kamis, 05 Agustus 2021 dilanjutkan dengan ujian akhir KKNbD ini dilaksanakan via Google Meet bersama Dosen Penguji. Kegiatan ujian akhir dimulai pada pukul 15.00 WITA sampai dengan pukul 17.00 WITA. Adanya kegiatan ujian akhir ini bertujuan untuk menilai pelaksanaan kegiatan KKNbD yang dilaksanakan oleh mahasiswa pelaksana kegiatan selama 1 bulan di tempat melaksanakan kegiatan KKNbD. Kegiatan bimbingan akhir ini dilaksanakan secara individu, dimana sistematikanya adalah Dosen Penguji membuatkan room meeting dan Dosen Penguji memanggil nama mahasiswa di kelompok 166 secara acak untuk bergabung ke dalam room dan melaksanakan ujian akhir KKNbD. Sebelumnya, seluruh mahasiswa pelaksana kegiatan di kelompok 166 telah mempersiapkan power point yang akan dipresentasikan pada saat melaksanakan kegiatan ujian akhir KKNbD dan power point tersebut dikirimkan ulang pada Dosen Penguji melalui WhatsApp Group. . Ujian akhir KKNbD dapat saya laksanakan dengan baik dan juga dapat menjawab pertanyaan yang diberikan oleh Dosen Penguji. Setelah melaksanakan kegiatan ujian akhir KKNbD, saya mengucapkan banyak terima kasih kepada Dosen Pembimbing sekaligus Dosen Penguji karena senantiasa mengarahkan dan membimbing saya selaku mahasiswa pelaksana kegiatan ketika menjalankan kegiatan KKNbD selama 1 bulan di Desa Buduk. Dosen Pembimbing sekaligus Dosen Penguji juga telah dengan sabar mengarahkan saya dan teman-teman yang lain pada saat penyusunan Proposal Projek KKNbD dan juga pada saat penyusunan Laporan Akhir. Bimbingan, arahan, serta saran yang diberikan sangat berarti bagi kami semua mahasiswa pelaksana kegiatan di kelompok 166, sehingga dengan itu kami dapat menyelesaikan kegiatan KKNbD dan sudah menyelesaikan tuntutan yang diminta, mulai dari Proposal Projek KKNbD, Blog, Jurnal, Laporan Akhir, hingga Ujian Akhir KKNbD. Besar harapan saya selaku mahasiswa pelaksana kegiatan agar kegiatan KKNbD ini dapat dilaksanakan setiap tahunnya.


Tentang Penulis