Pelaksanaan KMbD Di Desa Pejarakan

KMbD adalah singkatan dari KKN Mandiri berbasis Daring. Pelaksanaan KMbD ini dimulai pada tanggal 5 juli 2021 yang diselenggarakan oleh Universitas Pendidikan Ganesha. Sebelumnya saya sudah menetapkan lokasi KMbD di desa Pejarakan yang berlokasi di Kec. Gerokgak, Kab. Buleleng, Prov. Bali. Wabah Covid-19 telah menyerang desa pejarakan hingga beberapa masyarakat di sini terjangkit virus Covid-19 dan muncul beberapa masalah yang dihadapi terutama masalah kurangnya edukasi tentang kebersihan dalam mencegah dan memutus rantai penyebaran Covid-19. Saya mengambil tema Pencegahan Covid-19 Secara Klinis dengan program kerja saya yaitu mengedukasi tentang penerapan pola hidup bersih dan penanganan sampah masker sekali pakai.  Program kerja ini bertujuan untuk mencegah dan memutus penyebaran virus Covid-19. Dalam membantu pelaksanaan program kerja ini, saya mengajak 7 masyarakat sasaran untuk mewakili masyarakat desa pejarakan dan membagikan edukasi yang telah didapat kepada keluarga dan kerabat. 


Tentang Penulis