Pelaksanaan Program Kerja KMbd 2020 pada Minggu Terakhir kepada Masyarakat Sasaran di Desa Kalibukbuk

KMbD atau Kuliah Kerja Nyata Mandiri berbasis Daring 2020 pada minggu terakhir yang berlangsung sejak 27 Juli 2020 hingga 2 Agustus 2020, berjalan dengan lancar. Selama kegiatan yang berlangsung di minggu terakhir KMbD 2020, penulis sudah menjalankan Program Kerja yang sudah dilaksanakan sesuai dengan isi program kerja dan dibantu dengan masyarakat sasaran.

Dalam minggu terakhir pelaksanaan, penulis menjalankan 1 proker yaitu membuat spanduk mengenai pencegahan Covid-19 secara klinis yang sudah dijelaskan oleh penulis yang kemudian dituangkan ke dalam spanduk. Adapun poin-poin yang dituliskan pada spanduk yang sudah di jelaskan oleh penulis dan dibagikan ke masyarakat sasaran. Poin-poin yang disebutkan seperti :

-          --- Makan makanan bergizi

-         ---  Olahraga

-          --- Cuci tangan dengan baik dan benar

-          ---  Minum air minimum 8 gelas/hari

-         ---  Dll.

Selain itu, di minggu terakhir ini, penulis juga membagikan masker kain, masker kesehatan sekali pakai dan juga hand sanitizer kepada masyarakat. Diharapkan agar masyarakat selalu menaati protokol kesehatan yang ada.

Begitulah kegiatan yang telah dilaksanakan penulis dalam minggu terakhir serangkaian berjalannya KMbD 2020. Diharapkan agar Program Kerja yang telah dilaksanakan memberikan manfaat kepada masyarakat. Penulis juga berharap agar semua orang diberikan kesehatan di tengah masa pandemi ini. Semoga pandemi ini segera berakhir.

Terimakasih.

Tentang Penulis