Pemahaman dan Adaptasi Program Kerja KKNbD 2021

Pada hari Rabu Tanggal 07 Juli 2021, telah dilakukannya kegiatan KKNbD 2021. Kegiatan kali ini adalah memperkenalkan secara singkat mengenai Program kerja serta kegiatan yang akan kita lakukan kedepannya.

Dalam sesi ini, saya pribadi memberikan pemahaman mengenai peraturan apa saja yang telah diterapkan oleh pemerintah dan memberikan pemahaman  mengenai mengapa peraturan tersebut diciptakan. Dan pengimplementasiannya seperti pada peraturan terbaru yaitu PPKM Darurat. Acara ini dilakukan dengan berdiskusi melalui grup wa serta melakukan sesi tanya jawab.

Tujuan dari kegiatan ini adalah memberikan gambaran kepada masyarakat sasaran mengenai kegiatan yang akan kita lakukan yaitu diskusi mengenai peraturan pemerintah dan penerapannya pada lingkungan sekitar. Setelah dilakukannya pengenalan program kerja ini dibentuklah materi untuk melakukan adaptasi dan pengenalan lebih dalam lagi.

Selanjutnya dalam sesi yang dilakukan pada hari jumat 09 Juli 2021, kami melakukan kegiatan dengan berjumpa secara virtual melalui media Google Meet. Hal ini bertujuan agar masyarakat bisa berinteraksi secara langsung dan mengemukakan pendapat. Sesi ini cukup baik karena masyarakat sasaran bisa mengikutinya dengan lancar.

Namun memang pada sesi ini ada beberapa masyarakat sasaran yang memiliki kendala, salah satunya adalah pekerjaan sehingga ada beberapa yang tidak berkenan hadir serta permasalahan jaringan yang sedikit membuat mereka menunggu. Kegiatan ini penting untuk dilakukan mengingat bentuk pengembangan kegiatan yang akan dilakukan yaitu penerapan peraturan pemerintah terutama penerapan 3 M ini memerlukan pemahaman secara mendalam.

Terlebih lagi ditambah dengan pemberlakuan PPKM darurat yang sangat mempersulit masyarakat untuk bekerja dan beraktifitas sebagaimana mestinya. Pemahaman peraturan dan penerapannya ini membuat masyarakat sedikit terbuka akan pentingnya peraturan yang berlaku. Pola pikir mereka sudah sedikit terarah sehingga pandangan negatif terhadap peraturan pemerintah ini sudah sedikit berkurang.

Tentu lah ini lah yang diharapkan oleh pemerintah, kerjasama antara masyarakat dengan pemerintah terjalin dengan harmonis sehingga kita semua dapat saling memahami. Dengan begitu peraturan yang diterapkan dapat berguna dan terlaksana dengan baik. Serta tujuan dari peraturan ini bisa dicapai sebagaimana mestinya. Dengan ini semoga masyarakat lain bisa memahami pentingnya suatu peraturan serta pemerintah juga bisa menerima tanggapan masyarakat sehingga kerjasama

Referensi

https://metro.sindonews.com/read/479206/171/ppkm-darurat-pemkab-tangerang-lakukan-penyekatan-hingga-sita-ktp-1625900872.

https://regional.kompas.com/read/2021/07/03/060000178/aturan-lengkap-ppkm-darurat-di-kabupaten-tangerang-semua-mal-hingga-tempat?page=all

https://megapolitan.okezone.com/read/2021/07/01/338/2434088/zona-merah-covid-19-kabupaten-tangerang-juga-terapkan-ppkm-darurat