Pembagian Materi Bahasa Inggris Kedua
- Oleh Ni Made Widekusuma Yanti
- Friday 24/07/2020
- Kelompok 74, Kelompok, Kelompok
Hari ini pada tanggal 24 Juli 2020, saya membagikan materi bahasa Inggris kedua yaitu Regular and Irregular Verbs untuk mereka pahami. Materi ini dipilih berdasarkan diskusi daring yang telah dilakukan di dalam grup WhatsApp dengan siswa sasaran pada hari Minggu, 19 Juli 2020. Saya membagikan materi ini pada pukul 20.00 Wita supaya tidak mengganggu aktivitas siswa sasaran dikarenakan minggu ini mereka sudah mulai sekolah daring sesuai dengan jadwal pelajaran. Dan untuk diskusi kegiatan KMbD berikutnya, saya akan mengambil waktu di akhir pekan untuk berdiskusi dengan siswa sasaran agar tidak membebani mereka.