Pembelajaran Bahasa Inggris Topik 3 (Hari 5 & 6 KMbD)

Jumat 10 Juli 2020, kegiatan yang dilaksanakan yaitu memberikan hasil latihan soal TTS yang diberikan pada hari sebelumnya. 

Sabtu 11 Juli 2020, telah dilaksanakan pembelajaran daring Bahasa Inggris topik 3 tentang Parts of Body (Bagian-Bagian Tubuh) yang dilaksanakan di grup WA. Siswa sebagai masyarakat sasaran tampak antusias, hal ini dapat dilihat dari inisiatif siswa dalam bertanya di grup WA mengenai materi apa yang akan diajarkan pada hari tersebut. 

Tujuan dari pemberian materi tentang bagian-bagian tubuh ini agar siswa mengetahui dan memahami apa saja bagian-bagian tubuh yang ada pada manusia dalam Bahasa Inggris. Metode yang digunakan dalam pembelajaran daring pada topik ini yaitu tanya jawab di grup WA. Materi yang diberikan dalam bentuk gambar agar lebih memudahkan siswa dalam belajar. Siswa juga diberikan rekaman suara mengenai cara membaca dan pengucapan dari masing-masing bagian-bagian tubuh tersebut dalam Bahasa Inggris. 

Tentang Penulis