Pembelajaran Daring Bahasa Jepang Pada Minggu ke-2



11 - 12 Juli 2021

Materi dengan tema "Denwa bangou" dibuat dan akan digunakan pada pembelajaran di hari Senin, 12 Juli 2021. Persiapan materi yang dibuat berupa video pembelajaran yang diunggah ke YouTube dan juga berupa PPT yang diunggah ke dalam folder Google Drive.


Pembelajaran dimulai dengan mengirimkan video pembelajaran terlebih dahulu ke WhatsApp Group, sebelum akhirnya materi tersebut dibahas. Dalam pembahasan materi, penulis menyinggung sedikit mengenai penyebutan angka-angka khusus dalam bahasa Jepang, yaitu penyebutan angka 0, 4, 7, dan 9 yang memiliki dua cara baca/penyebutan yang berbeda tergantung dengan konteksnya. Mitra diminta untuk berlatih menyebutkan nomor telepon dalam bahasa Jepang. Mitra berlatih dengan cara mengirim jawabannya langsung di WhatsApp Group dan juga mengirimkan rekaman suara untuk dapat mengucapkan secara langsung nomor telepon dalam bahasa Jepang. Selain berlatih menyebutkan nomor telepon dalam bahasa Jepang secara langsung, mitra juga diminta untuk berlatih menggunakan pola kalimat untuk menyatakan serta menanyakan nomor telepon dan tempat tinggal dalam bahasa Jepang. Agar mitra dapat menggunakan pola kalimat tersebut dengan lebih fasih lagi, mitra diminta untuk melakukan percakapan dengan mitra lainnya setelah diberikan contoh percakapan mengenai cara untuk menanyakan nomor telepon dan tempat tinggal dalam bahasa Jepang.


Berikut merupakan link Google Drive dari materi "Denwa bangou":

https://drive.google.com/file/d/1fkNncCMY1GIlL7t5IrXu2OFhIgo1FfMH/view?usp=drivesdk 



13 Juli 2021

Pada hari ke-2 di minggu ke-2 kegiatan pertama yang dilakukan penulis adalah membuat soal-soal yang akan digunakan untuk "fukushuu" atau sejenis tes untuk mitra mengenai materi 1-4. Soal-soal dibuat dengan menggunakan media Quizizz, dengan jenis soal pilihan ganda dan juga beberapa esai. Soal pilihan ganda lebih banyak dibuat agar dapat memudahkan mitra untuk menjawab soal yang diberikan. Setelah membuat soal-soal fukushuu, penulis kemudian memulai pembelajaran pada pukul 19:30 WITA.


Pembelajaran diawali dengan membahas huruf Hiragana "na - ho". Mitra diminta untuk mengirimkan hasil latihan menulisnya pada WhatsApp Group, kemudian dilanjutkan dengan membahas latihan soal huruf Hiragana tersebut. Setelah selesai dengan materi huruf Hiragana "na - ho", kemudian pembelajaran dilanjutkan dengan membahas materi huruf Hiragana "ma - yo". Seperti yang telah dijelaskan pada blog sebelumnya, bahwa terdapat beberapa perubahan jadwal kegiatan dari yang telah direncanakan. Pada tanggal 13 Juli 2021 ini pembahasan yang diambil merupakan pembahasan dari 2 materi huruf Hiragana "na - ho" dan "ma - yo". Hal tersebut dilakukan untuk mengefisienkan waktu. 


Penulis memberikan materi berupa PPT kepada mitra yang telah diunggah sebelumnya pada sebuah folder Google Drive. Semua materi yang digunakan sebagai bahan pembelajaran telah disimpan dalam satu folder, kemudian dibagikan kepada mitra melalui WhatsApp Group. Begitu juga dengan materi Hiragana "ma - yo" ini, penulis telah mengirimkan file PPT ke folder yang dapat dilihat langsung oleh mitra, sehingga pada saat proses pembelajaran penulis hanya tinggal mengirimkan tangkapan layar dari materi tersebut untuk mempermudah proses pembelajaran di dalam WhatsApp Group. Setelah mengirimkan tangkapan layar tersebut, kemudian materi tersebut dibahas. Mitra diminta untuk berlatih menulis huruf Hiragana "ma - yo" kemudian mengirimkan hasil latihan menulisnya di WhatsApp Group. Sebagai penutup, mitra diminta untuk berlatih menulis kosakata dalam huruf Hiragana. Pembelajaran pun dapat diakhiri setelah mitra selesai berlatih menulis huruf Hiragana tersebut.


Berikut merupakan link Google Drive dari materi huruf Hiragana "ma - yo": 

https://drive.google.com/file/d/1Irb6MTU27716I6lZFKyBYn0yLkkSR9Jb/view?usp=sharing 


14 Juli 2021 

Sesuai dengan jadwal kegiatan yang telah direncanakan, fukushuu akan diberikan pada Rabu, 14 Juli 2021. Fukushuu dilakukan dengan menggunakan Quizizz. Penulisan memberikan link akses untuk mitra agar dapat menjawab soal melalui Quizizz tersebut. Setelah beberapa menit, fukushuu pun berakhir. Penulis bersama dengan para mitra membahas beberapa soal yang dianggap sulit. Setelah itu, penulis mengirimkan contoh video perkenalan diri yang akan digunakan oleh mitra sebagai tugas nantinya. Contoh video tersebut dikirimkan ke sebuah folder Google Drive yang dapat diakses oleh mitra. 

00 CONTOH VIDEO PERKENALAN DIRI DALAM BAHASA JEPANG 


15 Juli 2021

Penulis hanya membuat persiapan materi huruf Hiragana "ra - n", dikarenakan kondisi penulis yang tidak memungkinkan untuk memberikan materi pada hari itu. Sehingga pembelajaran harus ditunda untuk satu hari, dan akan dilanjutkan pada tanggal 16 Juli 2021. 


16 Juli 2021

Penulis membuat persiapan materi dengan tema "Nihongo de nan desu ka" pada pukul 10:00 - 13:00 WITA. Materi tersebut dibuat dalam bentuk PPT dan diberikan saat pembelajaran dimulai, yakni pada pukul 19:20 - 22:00 WITA. Setelah materi tersebut diberikan, kemudian penulis mengawali pembelajaran dengan menanyakan barang apa saja yang biasa dibawa oleh mitra ke sekolah. Mitra diminta untuk menyebutkan nama barang-barang tersebut ke dalam bahasa Jepang. Selain itu, mitra juga diajak untuk menebak nama-nama barang yang biasa dibawa ke sekolah dengan dalam bahasa Jepang. 


Pembelajaran dilanjutkan dengan membahas kata tunjuk benda dalam bahasa Jepang. Mitra diminta untuk menyebutkan dan juga mencari tahu perbedaan yang ada dari tiap kata tunjuk tersebut. Selanjutnya materi yang dibahas yakni mengenai kosakata "nama bahasa asing" dalam bahasa Jepang. Setelah itu, pembelajaran dilanjutkan dengan membahas pola kalimat yang berhubungan dengan menyatakan nama-nama benda/barang yang biasa dibawa ke sekolah. Pola kalimat tersebut diantaranya adalah:

    • [Kore/ Sore/Are wa KB(benda) desu.]
    • [KB1(benda) wa  KB2(nama bahasa) de KB3(benda) desu.]

    Kedua pola kalimat sama-sama menyatakan nama-nama benda, hanya saja kalimat kedua merupakan kalimat yang digunakan untuk menyatakan nama benda dalam bahasa asing. Setelah selesai membahas semua pola kalimat yang ada, kemudian penulis memberikan contoh percakapan yang harus diikuti boleh mitra. Jadi mitra diminta untuk melakukan percakapan dengan mitra lainnya berdasarkan contoh tersebut melalui voice note atau dengan cara saling mengirimkan pesan suara di WhatsApp Group. Pembelajaran kemudian diakhiri dengan kuis tebak gambar yang diberikan oleh penulis. Mitra diminta untuk menjawab dengan benar nama benda yang ada pada gambar yang ditampilkan. Setelah itu pembelajaran pun berakhir. 


    Berikut merupakan link Google Drive dari materi "Nihongo de nan desu ka":

    MATERI 5 BENDA DALAM BAHASA JEPANG KKNbD.pptx 


    Berikut merupakan link dokumentasi dari kegiatan KKNbD minggu kedua:

    Blog Minggu kedua 


    Sekian informasi dari pelaksanaan KKNbD pada minggu ke-2, terima kasih.

















    Tentang Penulis