PEMBERIAN INFORMASI KEPADA MASYARAKAT SASARAN MENGENAI TUTORIAL BERGABUNG GROUP BISNIS PADA FACEBOOK
- Oleh Putu Heni Setiani
- Saturday 25/07/2020
- Kelompok 163, Kelompok, Kelompok
Hari ini, pada tanggal 25 Juli 2020 masih merupakan hari pelaksanaan kegiatan KMbD 2020. Kegiatan hari ini yakni tepat pukul 15.52 - 19.32 penulis memberikan informasi kepada masyarakat sasaran mengenai tutorial bergabung ke group atau forum bisnis pada akun facebook. Tujuan pemberian informasi ini yaitu agar masyarakat sasaran mengetahui dan memahami bagaimana cara bergabung ke group/forum bisnis pada akun facebook, yang mana pemberian informasi ini ditujukan agar usaha yang dimiliki oleh masyarakat sasaran dapat menjangkau jangkauan yang lebih luas karena melalui group bisnis pada akun facebook akan lebih banyak masyarakat atau pengguna facebook yang lain melihat postingan pemasaran produk usaha mereka masing-masing. Pemberian informasi ini penulis laksanakan melalui WhatsApp dan informasi yang penulis berikan berupa PPT yang telah penulis convert menjadi PDF agar memudahkan masyarakat sasaran untuk membacanya. Selain pemberian informasi tersebut, penulis juga membantu masyarakat sasaran membuat promosi produk usaha mereka agar terlihat lebih menarik.
Informasi yang penulis berikan kepada masyarakat sasaran telah penulis upload ke drive sebagai berikut.
https://drive.google.com/file/d/1ZXSjbuHIeZ0uvczvVBJgYxwZHaximr1t/view?usp=drivesdk
https://drive.google.com/file/d/1ZWjQ_2lO8p2_1UhYs2r445JMBeF1epA6/view?usp=drivesdk
Terima Kasih