Pemberian Kuisioner Evaluasi untuk Siswa SMA di Banjar Widyasari
- Oleh Wayan Vina Damayanti
- Monday 03/08/2020
- Kelompok 1, Kelompok, Kelompok
Pada Senin, 3 Agustus 2020, telah dilaksanakan pemberian kuisioner sebagai evaluasi akhir program kerja KMbD 2020, kuisioner diberikan dalam bentuk Google Form yang linknya (https://docs.google.com/forms/d/e/1FAIpQLSf-XjiWst9kjshRJ_FP7AGpG24OTJ-Eb0YlsAcuI-zxd7VvBw/viewform?usp=sf_link) disebar melalui grup WhatsApp yang telah dibuat, yang berisikan kesan pesan, perbedaan yang dirasakan oleh masyarakat sasaran sebelum dan sesudah pelaksanaan program kerja dan sebagainya. Hasil dari evaluasi tersebut yaitu, semua siswa SMA yang menjadi masyarakat sasaran menyatakan mendapatkan manfaat setelah mengikuti program kerja ini, mereka juga mengatakan bahwa perbedaan sebelum dan setelah mengikuti program kerja ini dimana sebelumnya mereka kurang dapat mengatur waktunya antara untuk mengerjakan tugas dengan berkegiatan lainnya dikarenakan siswa SMA di Banjara Widyasari terlalu banyak menghabiskan waktunya untuk mengerjakan tugas, namun setelah mengikuti program kerja yang diberikan, kini siswa SMA di Banjar Widyasari dapat mengerjakan tugas lebih cepat berkat tutorial-tutorial pengerjaan tugas yang praktis yang diberikan selama ini terbukti dari hasil tugas evaluasi yang diberikan mereka dapat mengerjakannya dalam waktu tiga hari bahkan kurang dari tiga hari. Mereka juga memberikan kesan bahwa mereka sangat senang mengikuti program kerja ini karena sangat bermanfaat, yang sebelumnya mereka mengerjakan tugas secara manual, kini dapat mengerjakan tugas dengan cara-cara yang lebih praktis dan juga cepat, sehingga pengerjaan tugas mereka juga lebih cepat, hal itu mempengaruhi manajemen waktunya sehingga siswa SMA memiliki banyak waktu mengerjakan kegiatan lain. Maka dapat disimpulkan bahwa kendala yang dihadapi siswa SMA di Banjar Widyasari mengenai manajemen waktu yang disebabkan karena waktu pengerjaan tugas yang memakan waktu kini telah diatasi dengan pemberian tutorial-tutorial pengerjaan tugas yang praktis. Diharapkan tutorial-tutorial yang diberikan tetap dapat diterapkan bahkan setelah pasca pandemi.