Pemberian Materi Awal dan Berdiskusi mengenai Alphabet dalam Bahasa Inggris Bersama Siswa melalui WhatsApp Group
- Oleh Ni Putu Wahyuni
- Thursday 22/07/2021
- Kelompok 68, Kelompok, Kelompok
Pada
tanggal 11 Juli 2021, telah terlaksana kegiatan pemberian materi awal kepada
siswa kelas 4 SD di SD N 2 Subamia. Materi yang diberikan berupa video “Alphabet” dalam bahasa
inggris, “Days of The Week” dan “Months of The Year” melalui WhatsApp
Group. Kegiatan dimulai dari pukul 09.00 - 12.30, untuk mengawali
kegiatan, penulis mengirimkan video materi yang telah dibuat ke dalam WhatsApp
Group. Kemudian siswa diberikan waktu untuk menyimak video selama 20 menit.
Saat mengakses video yang diberikan, seluruh siswa tidak memiliki kendala dalam
membuka video tersebut. Dari video tersebut siswa diajak untuk mencatat hal-hal
baru yang mereka temukan dalam video, kemudian mengirimnya ke WhatsApp Group.
Setelah seluruh masyarakat sasaran (siswa) menyimak video tersebut, dilanjutkan
dengan sesi diskusi bersama siswa. Penulis memberikan beberapa pertanyaan untuk
mengetahui pemahaman yang didapat oleh siswa setelah menonton video tersebut.
Beberapa siswa dapat menjawab pertanyaan dengan baik.
Setelah
sesi tanya jawab atau diskusi, penulis mengajak siswa untuk belajar mengucapkan
“Alphabet” dalam bahasa inggris dengan menggunakan fitur “Voice Note”
yang ada di aplikasi WhatsApp, terlihat siswa sangat antusias dalam mengucapkan
“Alphabet” dalam bahasa Inggris, cara mengucapkan “Alphabet” ini
dilakukan secara bertahap, agar siswa mudah mengikuti pengucapan yang benar dalam
bahasa Inggris. Karena waktu sudah hampir habis, sesuai kesepakatan awal,
penulis memutuskan untuk melanjutkan materi keesokan harinya pada tanggal 12 Juli
2021, materi yang dilanjutkan adalah cara mengeja nama - nama hari dan nama - nama
bulan dalam bahasa Inggris. Di pertemuan pertama ini, diharapkan siswa dapat
memiliki pengetahuan awal mengenai “Alphabet” dalam bahasa inggris,
sehingga siap untuk berlatih soal di pertemuan-pertemuan berikutnya.
Tautan
materi pembelajaran:
o
https://drive.google.com/folderview?id=1b5kQkxVp1_lp8RiRtxdsA4LmdLQLwtLw