PEMBERIAN PELATIHAN MENGENAI APLIKASI WHATSAPP BISNIS SEBAGAI PENUNJANG BISNIS ONLINE
- Oleh Kadek Ayu Nensiana
- Sunday 01/08/2021
- Kelompok 195, Kelompok, Kelompok
Pada hari ini Rabu, 21 Juli 2021 telah berlangsung kegiatan pelatihan menggunakan WhatsApp Bisnis. Banyak orang hanya mengetahui aplikasi WhatsApp tanpa tambahan kata Business. Nah, jika ada orang yang sudah mengetahui adanya WhatsApp Bussines tidak menutup kemungkinan dia adalah seorang pebisnis. Memang benar, tidak semua mengetahui adanya aplikasi ini. Pelatihan kali ini, saya akan mengenalkan pada masyarakat desa lebih dalam lagi mengenai aplikasi WhatsApp Bussines. Aplikasi ini akan saling berkaitan dengan media sosial yang telah dibahas sebelumnya. Istilah sederhananya, aplikasi ini digunakan untuk menampung semua chat orderan yang masuk agar terkesan lebih profesional dalam berjualan dan tidak tercampur dengan posting foto produk. Jadi aplikasi ini sangat mengkhusus digunakan sebagai tempat chat, menanyakan harga maupun menanyakan ketersediaan produk. Sebelum berbicara lebih lanjut, apa bedanya WhatsApp dengan WhatsApp Bussines? Tentunya dilihat dari kegunaannya. Jika WhatsApp saja digunakan untuk percakapan pribadi tanpa mengikat suatu bisnis atau melakukan percakapan dengan orang terdekat. Kemudian, WhatsApp Bussines seperti yang sudah dikatakan tadi lebih mengkhusus dimana melakukan percakapan dengan banyak orang dan rata-rata tidak kita kenal yang disebut dengan customer/ pelanggan. Memberikan pelatihan mengenai aplikasi ini akan membuka wawasan baru kepada masyarakat bahwa aplikasi media sosial saling berkaitan satu sama lain dalam menjalankan bisnis online. Pengembangan aplikasi media sosial sangat diperlukan utamanya para pebisnis agar mampu memberikan pelayanan terbaik untuk calon pembeli.
Sekian dan Terimakasih