Pembersihan Padmasana dan Bangunan Kantor Desa Baru sebelum Diresmikan

    Pada tanggal 21 Juli 2024, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) yang ditempatkan di Desa Katung melakukan persiapan pembersihan sebagai bagian dari rangkaian kegiatan menjelang upacara mlaspas Padmasana dan peresmian bangunan kantor desa baru.

    Pembersihan dilakukan dengan tujuan untuk memastikan bahwa area di sekitar lokasi upacara dan bangunan kantor desa baru dalam keadaan bersih dan rapi. Pekerjaan ini melibatkan seluruh anggota tim KKN. Dengan menjaga kebersihan dan kerapihan, mahasiswa KKN berusaha mendukung kelancaran acara mlaspas Padmasana dan memastikan bahwa acara tersebut berlangsung dengan penuh khidmat.

    Bangunan kantor desa yang masih kosong ini masih difungsikan sebagai tempat tinggal mahasiswa KKN. Dalam postingan ini, kami ingin mengucapkan terima kasih kepada pihak desa yang telah memikirkan dan menyiapkan tempat tinggal yang layak bagi mahasiswa KKN. Kami sangat menghargai dukungan dan perhatian yang diberikan, dan kami berharap agar program-program kerja yang kami jalankan selama KKN dapat memberikan dampak positif yang signifikan bagi masyarakat Desa Katung. Semoga kolaborasi ini membawa manfaat besar dan memperkuat hubungan antara mahasiswa KKN dan komunitas setempat.

Tentang Penulis