Pembuatan Grup WhatsApp bagi Masyarakat Sasaran KMbD Undiksha 2020.
- Oleh Rahma
- Wednesday 08/07/2020
- Kelompok 119, Kelompok, Kelompok
Pada Rabu, 8 Juli 2020. Saya melaksanakan program kerja yang
pertama, dimana membuat grup WhatsApp
bagi masyarakat sasaran. Media WhatsApp
yang digunakan tersebut merupakan kesepakatan yang telah di setujui oleh
masyarakat sasaran.
Adapun tujuan dibuat nya grup WhatsApp bagi masyarakat sasaran KMbD 2020 yaitu:
- Memudahkan dalam berkomunikasi baik itu dalam berdiskusi, maupun sosialisasi mengenai kegiatan yang akan dilaksanakan.
- Memudahkan dalam melakukan koordinasi melalui media WhatsApp.
- Media yang mudah untuk digunakan mentrasfer atau mengunduh video maupun file.
Setelah dilakukan kesepakatan mengenai media sosial yang digunakan untuk berkomunikasi secara daring dengan masyarakat sasaran KMbD, didapatkan kesepakatan media yang digunakan yaitu media WhatsApp. Adapun nama grup “Masyarakat Sasaran KMbD” dengan jumlah masyarakat sasaran 5 orang, sebagai berikut:
- Bapak Durachman (Nelayan).
- Ibu Sinar Wati (Ibu Rumah Tangga).
- Ibu Elen Gustinawati (Ibu Rumah Tangga).
- Ibu Rizka Nur Wahyuni (Ibu Rumah Tangga).
- Bapak Rustam (Nelayan).