Pendampingan Masyarakat Sasaran Dalam Pembuatan Disinfektan Sederhana
- Oleh I Ketut Gede Kertha Kusuma
- Tuesday 03/08/2021
- Kelompok 55, Kelompok, Kelompok
Pada tanggal 23 dan 24 Juli, saya melakukan pendampingan kepada masyarakat sasaran dalam pembuatan disinfektan sederhana. Tujuan saya disini untuk membantu mereka dalam pembuatan disinfektan dan bagaimana cara pemakaian disinfektan. Dilakukannya 2 hari pendampingan dikarenakan adanya kesibukan dari masing-masing masyarakat sasaran, maka saya bagi menjadi 2 hari. Untuk hari pertama 3 orang dan untuk hari kedua 2 orang. Pendampingan saya lakukan langsung ke rumah mereka masing-masing dan untuk mendekatkan saya juga dengan mereka. Penggunaan disinfektan dapat disemprotkan pada objek yang sering disentuh oleh manusia diantaranya remote tv, gagang pintung, kursi, meja makan, kamar mandi, toilet, dan masih banyak lagi. Setelah menyemprotkannya harus didiamkan kurang lebih 1 menit, baru dibersihkan dengan lap. Partisipasi dari masyarakat sasaran sangat baik, mereka mau mengikuti semua saran yang saya berikan.