Penerapan Soal Kuis yang Telah Dibuat pada Fitur Web Quizizz oleh Guru kepada Siswa Masing-masing

Pada hari Rabu, 21 Juli 2021 penulis meminta masyarakat sasaran untuk menerapkan soal kuis yang telah dibuat kepada siswa masing-masing yang saat ini mereka ajar. Adapun siswa tersebut antara lain kelas II, III, IV, V dan VI. Hal ini dilakukan agar masyarakat sasaran mengetahui tampilan soal kuis ketika diterapkan kepada siswa dan menyimpulkan apakah fitur web Quizizz ini cocok atau tidak digunakan untuk siswa ketika kegiatan evaluasi pembelajaran secara daring.

Hal yang dilakukan oleh masyarakat sasaran sebelum menerapkan kuis berbasis game ini adalah mengirimkan link kuis pada whatsapp group kelas kemudian meminta siswa untuk mengakses link tersebut dan menjawab soal kuis sesuai dengan langkah-langkah yang diberikan oleh penulis kepada masyarakat sasaran saat pelatihan kedua dan video tutorial mengenai pembuatan soal kuis pada fitur web Quizizz yang dibagikan melalui whatsapp group.

Setelah menerapkan kuis kepada siswa, setiap masyarakat sasaran mengirimkan bukti penerapan soal kuis yang telah dibuat pada fitur web Quizizz ke whatsapp group. Masyarakat sasaran terlihat sudah mampu menerapkan kuis berbasis game ini kepada siswa dengan baik.

Tentang Penulis