Penutupan Kegiatan KKNbD serta Pengisian Link Post Test dan Formulir Evaluasi Program KKNbD

    Pada Hari Sabtu, 31 Juli 2021 telah dilaksanakan kegiatan penutupan serta pengisian link post test dan formulir evaluasi program KKNbD oleh masyarakat sasaran yang dimana link post test dan link form evaluasi telah dikirimkan melalui grup chat yang sudah tersedia. Sebelum dilakukannya pengisian link post test dan form evaluasi, saya selaku pelaksana kegiatan KKNbD di Desa Jimbaran memberikan sepatah dua kata kepada masyarakat sasaran sebagai bentuk terimakasih karena telah menjalankan program KKNbD selama kurang lebih satu bulan terakhir dengan sangat baik, selain itu juga diberikan beberapa pesan, seperti agar masyarakat dapat terus menjalankan kegiatan yang telah diedukasikan setiap harinya dan dapat terus menjaga kesehatan mereka di tengah pandemi ini.

    Setelah penutupan dan berpamitan dilakukan, dilanjutkan dengan pengisian link post test dan form evaluasi oleh masyarakat sasaran. Tujuan dari dilakukannya kegiatan ini adalah untuk menilai apakah edukasi yang diberikan sebelumnya sudah dipahami secara teori oleh masyarakat sasaran dan sebagai tolak ukur keberhasilan program KKNbD yang telah dijalankan. Terhitung hingga hari ini, masyarakat sasaran telah keseluruhan mengisi link post test dan form evaluasi serta hasilnya sangat memuaskan. Untuk post test, keseluruhan masyarakat sasaran dapat menjawab dengan benar seluruh pertanyaan dan untuk form evaluasi semua masyarakat memberikan poin 5 yang mengindikasikan tingkat sangat puas terhadap program KKNbD yang telah dijalankan, selain itu juga diberikan kesan dan pesan dari masyarakat sasaran selama mereka menjalankan kegiatan KKNbD ini.

Tentang Penulis
Diah Pramesti Cahyani