Penyampaian Materi Berupa Video Pembelajaran Tentang Hand Sanitizer.

Pada tanggal 23 Juli 2021, mahasiswa atas nama Ni Nengah Sujitawati, Fakultas Ekonomi, Jurusan Manajemen, Program Studi S1 Manajemen, kelompok KKN 179 memberikan materi berupa video tentang hand sanitizer. Hand sanitizer merupakan salah satu pembersih tangan antiseptik inovatif saat ini dan sering menjadi alternatif pengganti mencuci tangan dengan sabun dan air. Dalam pandemi covid-19 yang masih terjadi hingga saat ini, salah satu cara terbaik untuk mencegah penularan virus adalah mencuci tangan dengan air dan sabun setidaknya selama 20 detik. Namun, jika tidak memungkinkan untuk mencuci tangan dengan sabun dan air, maka hand sanitizer merupakan alternatif yang dapat digunakan. Contohnya saat kita bepergian dan banyak benda yang kita sentuh atau pun pegang, hal tersebut dapat mengakibatkan penyebaran atau penularan virus. Oleh karena itu, kita harus selalu menjaga kebersihan dan kesehatan agar terhindar dari penyebaran virus. Hand sanitizer dapat kita bawa kemana pun kita bepergian karena selain efektif untuk membantu mencegah penularan virus, hand sanitizer juga mudah dibawa kemana - mana. 


Masyarakat sasaran yang terlibat dalam kegiatan ini terdiri dari 6 orang, yaitu Kader Kesehatan Desa Padangan, Ketua PKK Desa  Padangan, Ketua Karang Taruna Desa Padangan, dan beberapa masyarakat lainnya. Tujuan saya melibatkan Kader Kesehatan, Ketua PKK, dan Ketua Karang Taruna adalah agar mempermudah dalam hal sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat lainnya. Diharapkan ke depannya masyarakat menjadi lebih menerapkan perilaku-perilaku hidup sehat selama pandemi, salah satunya dengan menggunakan dan membawa hand sanitizer saat bepergian untuk mencegah penyebaran virus. Awalnya kegiatan ini akan dilaksanakan secara semi daring, namun karena di Desa Padangan sendiri terdapat beberapa masyarakat yang positif covid-19, maka kegiatan ini saya laksanakan secara full daring mengingat keadaan dan situasi seperti ini. Oleh karena itu, saya selaku mahasiswa yang melaksanakan program kerja sesuai dengan proposal yang sudah saya buat sebelumnya harus membuat video pembelajaran mengenai hand sanitizer. Video tersebut saya kirimkan melalui media Grup Whatsapp, saya juga melakukan diskusi mengenai materi yang saya berikan pada Grup Whatsapp.


Berikut link video yang sudah saya kirimkan :  https://drive.google.com/file/d/1TKT95iB13-Mw4ecNirLXdsJVReOMtAqW/view?usp=drivesdk



Tentang Penulis
Ni Nengah Sujitawati