Persiapan Awal Pelaksanaan Program Kerja "Pelatihan Pembuatan Ramuan Jahe dan Batang Sereh Sebagai Ramuan Peningkat Imunitas Tubuh di Masa Pandemi Covid-19"

Pada tahap awal ini masyarakat sasaran dicek kembali keaktifan mereka di sosial media yang dipilih sebagai media untuk berkomunikasi dalam pelaksanaan KMbD ini. Sosial media yang digunakan disini adalah What'sapp dikarenakan masyarakat sasaran rata-rata menggunakan media sosial tersebut dalam melakukan komunikasi satu sama lain. Dan pada tahap ini juga masyarakat sasaran mengetahui program yang akan diberikan kepada mereka selama sebulan kedepan sehingga mereka dapat menyiapkan diri mereka untuk menerima sosialisasi program kerja pada waktu yang telah ditentukan bersama. Dalam persiapan ini juga diisi dengan perkenalan antara mahasiswa dengan masyarakat sasaran agar dalam proses pelaksanaan KMbD hubungan komunikasi antara mahasiswa dan masyarakat sasaran dapat terjalin dengan baik.


Tentang Penulis
Gede Dody Pramana Budiyasa