Proses Evaluasi Kegiatan KKNbD Undiksha Tahun 2021
- Oleh Ni Kadek Tamara Agustini
- Tuesday 03/08/2021
- Kelompok 197, Kelompok, Kelompok
Om Swastyastu
Pelaksanaan KKNbD Undiksha Tahun 2021 di Desa Bugbug, Kecamatan Karangasem, Kabupaten Karangasem terdapat kegiatan evaluasi dari pelaksanaan program yang sudah laksanakan. Proses Evaluasi dilakukan dengan menggunakan Google Formulir yang dikirim kepada masyarakat sasaran melalui chat WhatsApp. Kegiatan ini dilakukan selama 2 hari yaitu pada tanggal 31 Juli - 1 Agustus 2021 sebagai akhir pelaksanaan kegiatan KKNbD. Tujuan dari proses evaluasi ini yaitu untuk mengetahui apakah pelaksanaan Pelatihan Penggunaan Google Form Untuk Guru SMP Sebagai Media Evaluasi Pembelajaran Di Masa Pandemi Covid-19 Di Desa Adat Bugbug berjalan dengan baik dan memberikan manfaat kepada masyarakat sasaran. Pada proses evaluasi ini, masyarakat sasaran akan menjawab pertanyaan yang disediakan penulis pada Google formulir yang sudah diberikan. Masyarakat sasaran yang melakukan evaluasi yaitu sebanyak 8 orang yang memberikan respon dengan menjawab pertanyaan dan memberikan saran kepada mahasiswa terkait pelaksanaan program ini. Dengan pelaksanaan proses evaluasi ini, maka penulis sebagai mahasiswa yang menjalani program KKNbD dapat mengetahui keberhasilan dari program tersebut.
Sekian dari pemaparan proses evaluasi saya ucapkan terimakasi
Om Santih Santih Santih Om