Semai Benih
- Oleh Putu Diah Megarani
- Tuesday 03/08/2021
- Kelompok 78, Kelompok, Kelompok
Penyemaian merupakan suatu proses penyiapan bibit tanaman baru sebelum di tanam pada lahan penanaman. Penyemaian ini sangat penting, terutama pada benih tanaman yang halus dan tidak tahan faktor faktor luar yang dapat menghambat proses pertumbuhan benih menjadi bibit tanaman. Dalam sistem hidroponik penyemaian dilakukan dengan menggunakan media Rockwoll. Adapun tahapan-tahapannya yaitu:
1. Menyiapkan Rockwoll yang telah diberi lubang.
2. Taruh benih didalam rockwoll yang sudah diberi lubang.
3. Jika sudah, basahi rockwoll yang sudah diberikan benih hingga merata, dengan kadar air cukup lembab namun tidak terlalu basah.
4. Simpan didalam ruangan hingga benih mengalami proses pecah benih.
5. Apabila benih sudah mengalami pecah benih semaian wajib dijemur dari pagi hingga sore hari sehingga mengeluarkan daun ke 3 atau ke 4.