Sosialisasi Pengolahan Sampah Organik dan Non-Organik di SD Negeri Katung
- Oleh Putu Tio Anandita
- Sunday 18/08/2024
- KATUNG, KINTAMANI, Kabupaten Bangli
Pada hari Jumat 9 Agustus 2024, mahasiswa KKN UNDIKSHA Desa Katung telah melaksanakan sosialisasi pemilahan sampah di SDN Katung. Sosialisasi ini dilakukan guna memberikan pengarahan bagi generasi muda Katung mengenai pentingnya pengelolaan sampah yang baik. Selain sosialisasi kami juga menyerahkan 3 pasang (Organik dan Non-Organik) yang terbuat dari kayu & bambu. Bak-bak sampah ini diletakkan di lokasi lokasi strategis di Desa Katung seperti SDN Katung, Sport Centre, Bale Banjar.