Diskusi Rencana Program Pelatihan Membuat Video Pembelajaran Menggunakan Aplikasi InShot dengan Masyarakat Sasaran

Pada tanggal 7 – 8 Juli 2021 diadakan diskusi mengenai rencana program yang akan dilaksanakan yaitu Pelatihan Membuat Video Pembelajaran bersama masyarakat sasaran. Diskusi ini dilakukan di tempat masing-masing secara daring melalui  WhatsApp Group yang telah dibuat sebelumnya. Tujuan diadakannya diskusi ini adalah untuk mengetahui ketersediaan waktu dari masyarakat sasaran dalam mengikuti pelatihan sehingga program dapat berjalan dengan baik nantinya. Diskusi juga dilakukan untuk memberikan gambaran kepada masyarakat sasaran tentang program yang akan dilaksanakan bersama selama satu bulan kedepan.

Hari pertama diskusi yaitu membahas tentang waktu pelaksanaan program agar dapat disesuaikan dengan keadaan dan tidak berbenturan dengan kegiatan lainnya. Melalui diskusi ini, dapat diketahui bahwa pembelajaran tahun ajaran baru dimulai pada tanggal 12 Juli 2021, dimana guru-guru sudah mulai menjalankan tugasnya sebagai pendidik. Pembelajaran dilaksanakan mulai pukul 07.30 sampai dengan 12.15 dan terkadang bisa melampaui waktu yang telah ditentukan karena beberapa kendala yang dialami oleh siswa selama melaksanakan pembelajaran daring meliputi sinyal, kuota dan handphone.  Maka dari itu, waktu pelaksanaan pelatihan dilakukan setelah guru-guru selesai melaksanakan tugasnya sebagai pendidik dan disesuaikan dengan keadaan nantinya apabila terdapat halangan.

Hari kedua diskusi yaitu penyampaian jadwal Program Pelatihan Membuat Video Pembelajaran Menggunakan Aplikasi InShot kepada masyarakat sasaran. Pada Hari Sabtu, 10 Juli 2021 masyarakat sasaran menginstal aplikasi InShot. Minggu ke-2 sampai dengan minggu ke-5 (12 Juli – 3 Agustus 2021) yaitu pengenalan menu-menu InShot dan pemberian pelatihan membuat video pembelajaran. Pelatihan diadakan 2-3x seminggu dimana waktu menyesuaikan dengan keadaan nantinya. Pelatihan bisa diadakan secara luring dan daring (Zoom, Whatsapp) sesuai kebutuhan masyarakat sasaran. Tanggal 4-6 Agustus 2021 diadakan evaluasi kepada masyarakat sasaran sebagai kegiatan akhir dari program. Rencana program ini telah disetujui oleh kelima masyarakat sasaran yaitu Bu Desi, Bu Desak, Bu Pipit, Pak Martawan dan Pak Komang.

Tentang Penulis