Evaluasi terkait penggunaan media daring Google Form
- Oleh Putu Titha Kalyana
- Friday 30/07/2021
- Kelompok 59, Kelompok, Kelompok
Tahap selanjutnya mengenai pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) dengan judul : “Pelatihan Penggunaan Media
Pembelajaran Google Form bagi Guru-Guru Sekolah Dasar SDN 1 Banjar Tegeha Guna
Meningkatkan Minat Belajar Siswa Selama Masa Pandemi” yang dilaksanakan
pada hari Selasa, 27 Juli 2021 sampai 30 Juli 2021. Adapun rincian kegiatan yang telah dilaksanakan yaitu Evaluasi
hasil belajar siswa/i terkait penggunaan media daring Google Form pada pembelajaran
dan Evaluasi terkait penggunaan media daring Google Form pada pembelajaran oleh
mitra. Evaluasi hasil belajar siswa/i dilaksanakan melalui menjawab kuesioner
pada Google Form yang sudah disebar lewat Group Whatsapp dan Evaluasi terkait
penggunaan media daring Google form oleh mitra yaitu guru dilaksanakan melalui
sesi wawancara secara langsung.