KEGIATAN HARI KE-8 KKN DESA SULAHAN

Pada hari ini, kami fokus melakukan observasi ke masing-masing keluarga asuh. Keluarga asuh merupakan program kerja individu yang ditetapkan oleh kampus dan harus dilaksanakan oleh mahasiswa KKN. Sebelumnya, pihak desa, khususnya Kepala Dusun Banjar Cekeng telah mendata beberapa keluarga untuk dijadikan sebagai keluarga asuh bagi mahasiswa KKN. Pemilihan keluarga asuh ini didasarkan oleh permasalahan yang dihadapi masing-masing keluarga sehingga kehadiran kami sebagai mahasiswa KKN dapat membantu mencari solusi dari permasalahan yang dihadapi. Beberapa dari kami akan membantu menyelesaikan permasalahan bisnis dari keluarga yang memiliki usaha rumahan, ada juga yang melakukan sosialisasi dan pendampingan bagi keluarga yang memiliki anak stunting, dan sisanya membantu membangkitkan semangat belajar anak-anak dari masing-masing keluarga asuh dengan memberikan les gratis. Observasi hari ini dilakukan dari pukul 09.00 - 15.00 Wita oleh masing-masing mahasiswa.


Tentang Penulis
Ni Putu Lina Widianingsih