Membuat Whatsapp group dan penyampaian program kerja
- Oleh Komang Nopa Kerya Putra
- Monday 12/07/2021
- Kelompok 62, Kelompok, Kelompok
Minggu ini merupakan minggu pertama pelaksanaan KKNT Tahun 2021 di Desa Selat, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng, lokasi masyarakat sasaran saya berada di Desa Selat yang khususnya berada di Banjar Dinas Sekar Sari.
Adapun kegiatan yang saya lakukan minggu ini adalah membuat Whatsapp group untuk masyarakat sasaran dengan tujuan yaitu sebagai media pengantar untuk saling berkomunikasi satu dengan yang lain, memudahkan dalam menyampaikan informasi, dan penyampaian materi terkait program kerja yang saya buat.
Dalam kesempatan ini saya juga menyampaikan tentang langkah-langkah pelaksanaan program kerja KKN untuk 1 bulan kedepan.
Diharapkan dengan pembuatan Whatsapp group ini saya sebagai mahasiswa dan masyarakat sasaran dapat saling mengenal sehingga terciptanya hubungan yang harmonis antar masyarakat dan saya sendiri, saya memilih media Whatapp sebagai media berkomunikasi karena lebih mudah dalam penggunaan dan masyarakat sasaran tidak begitu paham untuk menggunakan media lain selain Whatsapp.