minggu ketiga pertemuan ketiga pemberian pembelajaran IPA kepada siswa Sd di desa kaliasem

Jumat, 23 juli 2021

Pada minggu ketiga pertemuan ketiga pemberian pembelajaran IPA kepada siswa SD Di Desa kalaisem. Hari ini penulis memberikan siswa projek individu mengamati bagian-bagian bunga dan mendiskusikan apa saja yang diketahui tentang perkembangbiakan pada tumbuhan secara generatif dan vegetatif. Projek yang akan diberikan disesuaikan dengan materi perkembangbiakan pada tumbuhan. Target yang ingin dicapai yaitu siswa dapat mengetahui materi yang diberikan melalui projek di atas dengan benar melalui diskusi secara langsung. Kegiatan hari ini dimulai dengan penulis menanyakan pada siswa apa yang diketahui tentang bunga dan bagian-bagiannya serta perkembangbiakan tumbuhan secara generative dan vegetative melalui diskusi. Pada pertemuan sebelumnya siswa sudah membahas mengenai tentang pertumbuhan dan perkembangbiakan pada mahkluk hidup, hari ini siswa di berikan projek untuk membahas tentang perkembangbiakan tumbuhan. Siswa diperbolehkan untuk mencari infromasi di buku paket yang telah diberikan oleh sekolah. Bagi siswa yang sudah mendapatkan jawaban dapat mengangkat tangan dan mengemukakan jawabannya serta menjelaskan kedepan mengenai tentang bunga dan bagian-bagiannya. Selanjutnya terdapat siswa yang menjelaskan kedepan mengenai tentang perkembangbiakan tumbuhan secara vegetative dan generatife serta apabila ada yang kurang akan di tambahkan oleh penulis. Setelah melaksanakan projek individu mengamati bagian bunga kembang sepatu serta berdiskusi mengenai materi hari ini siswa diberikan waktu 30 menit untuk istirahat dan selajutnya akan di lanjutkan dengan diskusi dan tanya jawab terkait perkembangbiakan pada tumbuhan. Pada materi perkembangbiakan pada tumbuhan diharapkan siswa dapat mengetahui dan mengingat bahwa tumbuhan berkembangbiak untuk mempertahankan kelangsungan hidupnya. Secara umum, perkembangbiakan tumbuhan dibedakan menjadi dua cara, yaitu secara generatif atau seksual (perkawinan) dan vegetatif atau aseksual (tanpa perkawinan). Tumbuhan yang memiliki bunga akan berkembang biak secara generatif. Sebaliknya, tumbuhan yang tidak memiliki bunga, pada umumnya berkembangbiak secara vegetatif. Perkembangbiakan secara vegetatif alami antara lain dengan tunas, akar tinggal, dan umbi. Pada pertemuan terakir pembelajaran IPA semua siswa sangat mengikuti kegiatan dengan baik serta telah memahami materi dengan baik melalui diskusi dan tanya jawab yang dilakukan.

 

 

Tentang Penulis